419 Atlet Wushu Berlaga di Kejuaraan IWAG 2023
Pada Sea Games Kamboja, Indonesia menjadi juara umum cabor ini dengan 6 emas, 6 perak dan 2 perunggu.
"Luar biasa prestasi Wushu kita dan atlet-atlet Sumut salah satu yang ikut menorehkan prestasi tersebut, tidak diragukan lagi hasil dari pembinaan atlet Wushu di Sumut," kata Ngatino.
Bendahara KONI Pusat, Kemas Ilham Akbar mengatakan, Indonesia menargetkan masuk 5 besar pada Olimpiade 2024 dan Wushu salah satu cabor yang menjadi andalan.
Baca juga: Halal Bihalal Pujakusuma Sumut, Pj Gubernur: Jaga Kekompakan
Oleh karena itu, kompetisi menurutnya sangat penting untuk menyaring atlet-atlet berbakat.
"Kompetisi sangat penting untuk penyaringan dan pembinaan, target kita bisa masuk 5 besar Olimpiade," kata Kemas.
Menurut Ketua Panitia, Harianto, Indonesia Wushu All Game 2023 ada tiga kompetisi yang diselenggarakan yaitu Sirkuit nasional Wushu Junior Final Stage, kejuaraan Santa Junior dan Pra Junior, dan Sumut Open Wushu Taolu Championship.
Kejuaraan ini diikuti 419 atlet dari berbagai provinsi dan merupakan hasil penyaringan dari season sebelumnya.
"Ada 419 peserta dari berbagai provinsi yang mengikuti kejuaraan ini dan itu merupakan hasil penyaringan dari season sebelumnya, kita harap para peserta bisa memberikan penampilan terbaiknya," kata Harianto.
Hadir pada pembukaan ini antara lain Ketua KONI Sumut, John Ismadi Lubis, Ketua Pengprov PBWI Sumut, Suripno Ngadimin dan Kadispora Sumut Baharuddin Siagian.
Hadir juga tokoh Wushu dan Taichi Nasional Supandi Kusuma serta Pengprov PBWI se-Indonesia. (*)
Penulis: Arif Budiman Effendi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Gubernur Sumut Kucurkan Bonus Rp3,1 Miliar untuk Atlet Disabilitas Peraih Medali Asian dan Asean Paragames
- 43 Peserta Ikuti Ramadhan Wisata Rally, Ini Pesan Pj Gubernur Sumut
- Ajang F1H2O Dijadikan Promosi PON 2024, Ini Kata Pj Gubernur Sumut
- F1 Powerboat Ditabuh, Gubernur Sumut Pimpin Lap Parade
- Menko PMK dan Menpora Tinjau Pembangunan Veneu PON 2024, Gubernur: Optimistis Selesai Lebih Cepat
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024