Tidak Hanya Scam, Aplikasi Penghasil Uang Ini Juga Diduga Kuras Rekening, Apa Aja?

Jumat, 03 November 2023, 20:38 WIB | Bisnis | Nasional
Tidak Hanya Scam, Aplikasi Penghasil Uang Ini Juga Diduga Kuras Rekening, Apa Aja?
Ilustrasi Aplikasi Penghasil Uang yang diduga Malware (foto: Canva)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

Contoh Aplikasi Malware, Scam dan Kuras Rekening Bank

Berdasarkan ratusan daftar aplikasi penghasil uang yang diduga Malware, scam dan menguras rekening tersebut di antaranya adalah Fun Block menurut Youtuber Jadi Berkah dalam videonya.

Aplikasi milik developer Visionnate tersebut masih berada di akses awal dan baru 5 ribu pendownload, bahkan Wisnu Jadi Berkah telah mengumpulkan Rp16 hasil memainkannya.

Sayang sekali seperti dugaan dan masalah terjadi ketika akan mendekati minimal nominal penarikan, aplikasi tersebut malah memberi penghasilan lebih sedikit dari sebelumnya yang cukup banyak.

Selain itu, pada opsi penarikan juga terlampir metode skema level dari tingkat penarikan 1% dan 30% serta 50% hingga 80% yang artinya kamu dipaksa untuk terus memainkan aplikasi sampai tercapai level penarikan terbesar.

Padahal sudah dijelaskan dalam pemberitaan TV One bahwa aplikasi penghasil uang Fun Block memiliki indikasi Malware atau menguras rekening pengguna, berdasarkan spekulasi pemaparan dari Wisnu selaku pemilik Youtube Jadi Berkah.

"Aplikasi penghasil uang Fun Block ini sudah pasti scam dan tidak membayar, mungkin kalau di cek kominfo juga terindikasi Malware. Kalian juga bisa cek developer yang sama," tutup Wisnu Jadi Berkah sembari menambahkan daftar aplikasi lain dengan developer Visionnate di bawah ini.

- Juice Life

- Balls King

- Rich Farm

- Jewel Crush

- Superb Balls

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis: Rumpun3
Editor: Rumpun1
Sumber:

Bagikan: