Tradisi Mauluik, Ekspresi Orang Minangkabau Merindukan untuk Dirindukan Rasulullah
PADANG (17/9/2023) - Orang Minang di masa lampau, menerjemahkan kecintaan pada Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam di setiap momen bulan Rabi'ul Awal, membuka majelis-majelis pembacaan kembali sirah, biografi dan membaca syair puji-pujian terhadap rasulullah.
Di masa lampau itu, masyarakat Minang juga menyajikan aneka kuliner yang kadang hanya dibuat khusus di Bulan Mauluik, sebutan lain untuk bulan Rabi'ul Awal. Salah satunya lamang.
"Begitulah ekspresi cinta pada rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam dilakukan orang tua-tua kita dulu setiap bulan Rabi'ul Awal," ungkap Penanggung jawab Syar'i Kuttab Al Fatih Padang, Ustad Muhammad Hafis Safitri di Padang, Ahad pagi.
Hal itu diungkapkan Ustad Hafiz Safitri dalam kajian serial Rabi'ul Awal dengan tema "Bersama Nabi di Bulan Nabi," yang digagas Kuttab Al Fatih Padang.
Baca juga: Pemprov Sumbar Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW, Gubernur Ajak ASN Jaga Kondusivitas
Kuttab Al-Fatih adalah lembaga pendidikan untuk anak usia 5-12 tahun yang berkonsentrasi pada dua kurikulum utama yaitu Kurikulum Iman dan Kurikulum al Quran.
Kajian serial yang digelar di Masjid Al Azhar UNP, kawasan Air Tawar Padang ini, akan digelar sepanjang Rabi'ul Awal setiap Ahad, dengan 4 sub tema.
Keempat subtema itu yakni 'Bahagianya Rabi'ul Awal,' 'Nasab Orang-orang Mulia,' 'Kelahiran Cahaya' dan 'Ana Ahmad Wa Ana Muhammad.'
Pada pertemuan perdana itu, dikupas soal pentingnya memperlihatkan ekspresi bahagia sebagai bentuk kecintaan pada rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam di bulan Rabi'ul Awal.
Baca juga: Pemko Bukittinggi Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW, Berlapang Dada Disetiap Keadaan jadi Pesan
Alumi Al Azhar Mesir itu kemudian menghubungkannya dengan riwayat Imam Al-Bukhari dalam hadits Mursal yang mengungkapkan keringanan azab yang diterima Abu Lahab bin Abdul Muthalib setiap hari Senin. (Sayyid Muhammad bin Alawy al Maliki, Tarikhul Hawadits wal Ahwal an Nabawiyah, [Hai'ah As-Shofwah Al-Malikiyah], halaman 9).
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Pramuka Sumbar Miliki KTA Multifungsi, Jadi Percontohan di Indonesia, Kerja Sama dengan Bank Mandiri
- Kafilah Sumatera Barat Pertahankan Predikat Juara Umum MTQ VII Korpri Tahun 2024
- FIB Unand Tuan Rumah Seminar Nasional dan Rapat Kerja PPSI Tahun 2024
- KPU Sumbar Gelar Nobar Film Tepatilah Janji, Tonjolkan Sisi Gelap Pelaksanaan Pilkada dan Kekuatan Media Sosial
- PUSINDOK Unand Inisiasi Penelitian Industri Media Online di Sumatera Barat, Ini Tanggapan Peserta FGD
Dua Pengedar Ganja dan Sabu Dibekuk, Barang Bukti Capai 30 Kg
Gaya Hidup - 13 November 2024
PPI dan Pemko Bukittinggi Gelar Paskibraka Competition 2024
Gaya Hidup - 05 November 2024