445 WBP Lapas Bukittinggi Dapat Remisi, Tiga Langsung Bebas, Erman Safar: Jadilah Manusia Produktif
BUKITTINGGI (17/8/2023) - Sebanyak 445 warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIA Bukittinggi, menerima remisi dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI).
Pemberian remisi pada warga binaan yang mana tiga di antaranya menerima remisi bebas ini, dihadiri Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar.
Turut hadir diacara Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi Maad dan Forkopimda Bukittinggi. Pemberian remisi dilakukan di Lapas Kelas IIA Bukittinggi, Kamis.
Dalam sambutannya, Erman Safar mengucapkan selamat kepada warga binaan yang telah mendapatkan remisi.
Baca juga: 53 WBP di Lingkup Kanwil Kemenkumham Sumbar Dapat Remisi Langsung Bebas
"Apa yang dijalankan hari ini, kita berharap jadikan pelajaran sehingga kedepannya para warga binaan bisa lebih baik lagi dalam menata kehidupan," harapan Erman.
Dijelaskan, sudah banyak karya Warga Binaan Lapas Bukittinggi yang viral di Bukittinggi. Di antaranya Jas Hujan dan Sendal Hotel.
"Ini tentu berkat kerja keras Petugas di Lapas beserta stakeholder terkait, semoga kedepannya semakin berkembang dan warga binaan setelah menjalani masa pidana menjadi manusia yang produktif," ungkap Erman Safar.
Sebanyak 445 warga binaan menerima remisi atau potongan masa tahanan itu merupakan hadiah kemerdekaan HUT ke-78 RI yang diserahkan secara simbolis oleh Erman Safar.
Baca juga: 20 WBP Lapas Suliki Ikuti Pelatihan Pembuatan Jas Hujan
Sementara, Kepala Lapas Kelas IIA Bukittinggi, Marten mengatakan, pemberian remisi berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Tahun 2023 terkait Pemberian Remisi Umum Tahun 2023.
Penulis: Hamriadi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana