Survei Simulasi 3 Capres SBLF Myriset di Sumbar, Anies 50,5%, Prabowo 34,66%, Ganjar 5,86%
"Anies berpendidikan doktor dan mantan Rektor Universitas Paramadina serta sosok yang dekat dengan ulama. Ini membuat masyarakat Sumbar menyukai profil tersebut. Senada dengan karakter masyarakat Minangkabau, dalam memilih pemimpin yakni tokoh, takah dan tageh," ungkap Edo.
Untuk Prabowo Subianto, ungkap Edo, sebagai sosok yang telah dua kali maju di arena pencalonan presiden yakni di Pilpres 2014 serta 2019, selalu berhasil memenangkan kontestasi di Sumatera Barat dengan angka keterpilihan mencapai 86%.
"Masyarakat Sumatera Barat sudah terlanjur 'fanatik' akan sosok Prabowo dalam 2 kali Pilpres tersebut, dengan maksud bisa mengganti kekuasaan dengan cara mengalahkan Jokowi," ungkap Edo.
Baca juga: Wabup Pasbar Hadiri Silaturahmi DPRD Pasbar Terpilih Hasil Pemilu 2024
Setahun setelah Pemilu 2019, ungkap Edo, Prabowo kemudian mendekat dengan kubu lawannya di Pilpres, Jokowi. Prabowo memilih jadi Menteri Pertahanan. "Rasa kekecewaan masyarakat Sumbar pastinya tidak terbendung," ungkap Edo.
Selama Prabowo kalah dari 2014 hingga sekarang, mantan Danjen Kopassu itu hanya beberapa kali menyapa masyarakat Sumbar. Ini terasa belum signifikan, perhatian Prabowo pada Sumbar dibanding suara yang telah diraih di dua periode Pemilu.
"Walaupun begitu, perolehan elektabilitas Prabowo masih cukup signifikan, walaupun tergerus cukup banyak," ungkap Edo seputar hasil survei yang dilakukannya.
Dari sisi Ganjar Pranowo sebagai gubernur Jawa Tengah yang diusung PDIP, tampaknya belum jadi perhatian masyarakat Sumbar. Partai pengusung Ganjar, PDIP, ungkap Edo, tampak cukup berat untuk menguasai Sumatera Barat.
"Pada pemilu legislatif 2019, PDIP kehilangan 2 kursi DPR RI. Namun, keberadaan Ganjar yang diidentikan sebagai pelanjut Presiden Jokowi, dinilai akan mampu mendongkrak elektabilitas apabila Jokowi komitemen mendukung Ganjar dibanding memilih Prabowo Subianto," terang Edo. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar