Dikunjungi Tim Visitasi, Herryzal: Kami Merasa Sudah Juara
VALORAnews - Dirut PDAM Kota Padangpanjang, Herryzal mengatakan, PDAM itu fungsi utamanya adalah pelayanan. Karena fungsi dan tugas pelayanan, maka PDAM harus terbuka informasi dan mudah diakses publik setiap informasinya.
"Kami merasa sudah seperti juara saja, walau masih ada tahapan penilaian satu lagi. Masuk nominasi saja, bagi kami merasa sudah jadi yang terbaik. Ini memberi motivasi bagi PDAM Padangpanjang untuk berbuat lebih," ujar Herryzal saat menerima Tim Visitasi Pemeringkatan KIP di BUMD Padangpanjang itu, Rabu (25/11/2015).
Sedangkan Ketua Pokja Pemeringkatan Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Komisi Informasi (KI) Sumbar, Sondri menyatakan, program ini akan jadi program tahunan KI Sumbar. "Tentu tahun depan lebih luas lagi cakupan penilaiannya. Kita berharap, dengan adanya program ini, Badan Publik mematuhi ketentuan UU KIP," harap Sondri.
Menurut Sondri, pemeringkatan tidak membedakan badan publik daerah atau wakil badan publik pusat di daerah. "Prinsipnya menguji pemahaman badan publik dalam menerapkan UU Keterbukaan Informasi Publik No 14 Tahun 2008 dan Peraturan Komisi Informasi No 1 Tahun 2010 tentang Standar Layanan Informasi Publik," ujar Sondri.
Baca juga: KPU Sumbar Hadirkan 2 Komisioner Komisi Informasi di Rakor Debat Publik Kampanye Pilkada 2024
Jadi pemeringkatan KIP, tidak sama dengan penyelesaian sengketa informasi publik dalam persidangan di Komisi Informasi.
"Kalau penyelesaian sengketa, iya ada batasan kewenangan relatif komisi informasi provinsi. Kalau pemeringkatan, bisa saja sasaran ke seluruh badan publik menurut ketentuan UU KIP, mau dibiayai APBD atau APBN," ujar Adrian, komisioner KI Sumbar yang membidangi Penyelesaian Sengketa Informasi Publik. (cr3)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- 2 Km Badan Jalan Nasional di Jalur Lintas Sumatera Lembah Anai Amblas
- Banjir Bandang Landa 3 Kabupaten di Sumbar, 15 Orang Meninggal Dunia dan 16 Orang Luka
- Kerugian Warga Padang Panjang Akibat Erupsi Gunung Marapi Capai Rp13 Miliar
- Pendaftaran Calon Tamtama Polri Gelombang I Dibuka hingga 21 September 2022
- Diskominfo Ajak Masyarakat Segera Beralih ke Siaran Digital, Ampera: Literasi Tontonan Diperlukan