Reses Perorangan Masa Sidang I Tahun 2023, Mochklasin Serap Aspirasi Masyarakat Mentawai
MENTAWAI (10/3/2023) - Reses perorangan masa sidang I tahun 2023 anggota Fraksi PKS DPRD Sumbar, Mochklasin diisi dengan pertemuan bersama 70 masyarakat di kantor DPD PKS Kabupaten Kepulauan Mentawai, Jumat.
"Kedatangan saya kali ini, secara spesifik ingin mengetahui harapan masyarakat khususnya dalam upaya peningkatan ekonomi. Saya ingin dengar langsung permasalahannya," ungkap Mochklasin, anggota DPRD Sumbar Dapil Sumbar VIII (Mentawai dan Pessel) itu.
Untuk Kepulauan Mentawai, menurut Mochklasin, masih banyak potensi yang bisa dioptimalkan. Seperti, perikanan, udang, ikan, kehutanan dengan kayu yang melimpah ruah dan potensi wisata yang cukup menakjubkan dari deburan ombak yang tinggi serta wisata budaya tradisional.
Sedangkan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, Mochklasin meminta agar masyarakat serius untuk mengelola lahan yang kosong jadi lahan produktif. Seperti, menanamnya dengan pohon durian, kelapa atau kayu surian.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Sementara, mengurangi biaya tinggi dari pupuk subsidi, dianjurkan untuk membuat pupuk organik dan mengurangi pemakaian pupuk kimia.
"Dengan memakai pupuk kimia, unsur hara tanah bisa rusak serta harga pupuk yang cenderung terus naik," ungkap ketua Komisi II DPRD Sumbar itu.
Di mata Mochklasin, ada tiga sektor yang jadi unggulan di Kepulauan Mentawai. Pertama pariwisata, kedua perikanan, kehutanan dan pendidikan.
"Kekayaan sumber daya alam inilah yang harus mampu dikelola secara profesional. Untuk itu, diperlukan adanya peningkatan sumber daya manusia yang siap pakai," terangnya.
Baca juga: Polda Sumbar Tanam Jagung Manis untuk Sukseskan Asta Cita Presiden Prabowo, Ini Harapan Muhidi
Untuk upaya percepatan, Mochklasin meminta masyarakat yang hadir di reses itu, untuk membentuk kelompok tani maupun nelayan yang terdaftar di pemerintahan.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pj Bupati dan Sekda Dikukuhkan jadi Pengurus Pramuka Mentawai, Ini Pesan Audy Joinaldy
- Kabupaten Kepulauan Mentawai Tak Lagi Sandang Status Sangat Tertinggal, Ini Janji Plt Gubernur
- 3 Paslon Bupati Mentawai Sepakat Kampanye Damai
- Pimpinan Sementara DPRD Mentawai Konsultasikan Hak dan Kewenangan dengan Sekretaris DPRD Sumbar
- Beras Langka di Sikakap, Pagai Utara dan Pagai Selatan, Pemprov Sumbar Kirim 104,7 Ton Beras CPP