Jeane Marie Tulung Harapkan Pemkab Mentawai Sediakan Tanah Hibah untuk Bangun Sekolah Kristen
MENTAWAI (25/1/2023) - Dirjen Bimas Kristen Kementrian Agama (Kemenag) RI, Dr Jeane Marie Tulung serahkan bantuan berupa voucher sebesar Rp100 juta untuk jenis bantuan rehab pada STT (Sekolah Tinggi Theologia) Mentawai.
Kemudian, bantuan operasional bagi Gereja Kristen Protestan Mentawai (GKPM) sebesar Rp150 juta dan bantuan 200 buah Alkitab yang diserahkan langsung di Ruangan Rapat Kantor Bupati, Rabu.
Pada pertemuan itu, Jeane meminta Pemkab Kepulauan Mentawai, menyediakan tanah hibah untuk pembangunan sekolah kristen.
Kedatangan Dirjen Bimas Kristen ini, disambut Pj Bupati Kepulauan Mentawai yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Nurdin didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Lahmuddin serta Asisten Administrasi, Dul Sumarno.
Nurdin menyampaikan terimakasih atas kunjungan Dirjen sekaligus memberikan bantuan untuk masyarakat.
Terkait permintaan untuk disediakan tanah hibah untuk pembangunan sekolah, Nurdin menyatakan, akan menyebut, akan menyampaikan hal tersebut pada Pj Bupati Kepulauan Mentawai. (dni)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pj Bupati dan Sekda Dikukuhkan jadi Pengurus Pramuka Mentawai, Ini Pesan Audy Joinaldy
- Kabupaten Kepulauan Mentawai Tak Lagi Sandang Status Sangat Tertinggal, Ini Janji Plt Gubernur
- 3 Paslon Bupati Mentawai Sepakat Kampanye Damai
- Pimpinan Sementara DPRD Mentawai Konsultasikan Hak dan Kewenangan dengan Sekretaris DPRD Sumbar
- Beras Langka di Sikakap, Pagai Utara dan Pagai Selatan, Pemprov Sumbar Kirim 104,7 Ton Beras CPP