Porseni NU Cabor Sepakbola, Tim Sumbar Menang Tipis Lawan Jabar II 1-0
SOLO (16/1/2023) - Kesebelasan sepak bola PWNU Sumatera Barat berhasil menang tipis melawan Tim Unggulan PWNU Jawa Barat II dengan skor 1: 0 pada pertandingan babak penyisihan kedua, Senin.
Tim Sumbar berlaga pada ajang Pekan Olahraga dan Seni Nahdlatul Ulama (Porseni NU) yang berlangsung di lapangan UNS, Solo. Pertandingan dihelat pada 13-22 Januari 2023.
Gol tunggal Tim PWNU Sumbar dicetak M Alva Reza pada babak kedua. Reza sendiri pemain yang masuk belakangan pada menit ke-32 di babak pertama.
Gol yang dicetak merupakan tendangan pinalti karena pelanggaran yang dilakukan pemain Jawa Barat II.
Baca juga: Kompetisi dan Persaingan jadi Jalan untuk Berprestasi, Mahyeldi: Sportivitas jadi Ruhnya
Ketua Tanfidziyah PWNU Sumatera Barat, Prof Ganefri yang hadir langsung menyaksikan jalannya pertandingan, puas dengan anak asuh Dr Alek Aldha Yudi dengan Official, Firdaus.
"Alhamdulillah, permainan tim sepak bola PWNU Sumbar ini sudah bagus. Namun, perjuangan dalam pertandingan ini masih panjang untuk meraih kemenangan di ajang Porseni NU ini," kata Prof Ganefri yang didampingi Manajer Kontingen PWNU Sumbar, Tan Gusli.
Selanjutnya, kesebelasan PWNU Sumbar akan berhadapan dengan Jateng II pada Selasa (17/1/2023). Sebelumnya, kesebelasan PWNU Sumbar mengalahkan NTB dengan skore 6:0.
"Kita puas dengan penampilan pemain. Apalagi disaksikan langsung Ketua PWNU Sumbar Ganefri," ungkap pelatih Kesebelasan PWNU, Dr Alex Aldha.
Baca juga: 16 Klub Sepakbola Ikuti Open Turnamen Lansano Cup I
Semua pemain, terangnya, diminta tetap terus fokus. Target dihadapan mata adalah bagaimana masuk pada perempat final.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
- Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
- BPKH Hajj Run 2024 Diikuti Peserta dari Berbagai Provinsi di Indonesia
- Ketua Perwosi Sumbar Beri Penghargaan Khusus untuk Atlet dan Pelatih Wanita Berprestasi di PON dan Peparnas 2024
- Sumbar Kirim 57 Atlet untuk Berlaga Peparnas XVII Jawa Tengah, Dua Emas jadi Target
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024