Hari Jadi Padang Pariaman ke-190, Ini Penilaian Wagub Sumbar
PADANG PARIAMAN (11/1/2023) - Kabupaten Padang Pariaman memperingati hari jadinya yang ke-190 tahun, Rabu. Hal ini ditandai dengan Rapat Paripurna DPRD Padang Pariaman tepat dijatuhnya hari jadi Kabupaten tersebut.
Sebelumnya, serangkaian perayaan pun telah dilaksanakan, seperti diantaranya pameran UMKM, dan beragam pentas seni budaya yang dimulai sejak Sabtu (7/1/2023) lalu.
Dalam sidang paripurna tersebut, prestasi-prestasi yang telah diukir Pemerintahan Kabupaten Padang Pariaman selama setahun terakhir, mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Di antaranya Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy, serta mantan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Asman Abnur.
Dalam sambutannya, Audy Joinaldy memberikan pujian atas semua kemajuan dan prestasi yang telah berhasil diraih Kabupaten Padang Pariaman. Di antaranya Kabupaten terinovatif tahun 2022.
Baca juga: Reuni Gadang 2024 IASMA Landbouw, Ini Pesan Gubernur Sumbar
"Semua prestasi ini tidak akan bisa diraih tanpa adanya kebersamaan, kerja keras yang cerdas, serta konsistensi pemerintahan daerah dan kolaborasi demi mewujudkan Padang Pariaman yang baik," ujar Audy.
Meski demikian, ia berpesan, agar Padang Pariaman tetap fokus pada hal-hal yang harus diperhatikan paska pandemi Covid-19, di antaranya tingkat pengangguran dan kemiskinan.
Tak hanya itu, Audy juga mengingatkan agar Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman tetap berperan aktif dalam membantu menuntaskan proyek pembangunan tol Padang-Pekanbaru seksi 1 Padang-Sicincin.
"Kita optimistis ya, menyelesaikan Padang Sicincin. Baru setelah itu duduk bersama bicara Sicincin Bukittinggi," lanjutnya.
Baca juga: Bupati Agam Bersama Grup Tarak Tacin Meriahkan Reuni Gadang 2024 IASMA Landbouw
Menurut Audy, pemerintahan pasti banyak keterbatasan, tapi pembangunan dan pelayanan harus disesuaikan dengan kearifan lokal dan kebutuhan masyarakat setempat.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Terima Aspirasi Irigasi yang Rusak pada Kegiatan Reses, Benny Saswin Nasrun Langsung Tinjau Lokasi
- 40 Anggota DPRD Padang Pariaman Ikuti Orientasi Tugas, Gubernur Ingatkan Pentingnya Keselarasan RPJMD dengan RPJMN
- Gubernur Hadiri Wisuda Poltekpel Sumbar, Jadikan Tantangan Transportasi Kelautan sebagai Peluang Emas
- Komisi I DPRD Sumbar Tinjau Kesiapan KPU Padang Pariaman Gelar Pilkada Serentak 2024
- Penanganan Pascbencana Beruntun di Sumbar, Gubernur: Pembenahan Irigasi jadi Prioritas