Maret 2017, jadi Jadwal Operasi Penderita Jantung Bocor Asal Nanggalo
VALORAnews -- Tanggal 13 Maret 2017, merupakan waktu yang cukup panjang bagi Saskia Adya Alaika Putri (11), menunggu jadwal antrian operasi jantung. Putri, begitu panggilannya, mengidap jantung bocor sejak lahir.
Awal pemeriksaan di Padang, lebarnya hanya 8 mm. Setelah merujuk kondisi ke Dompet Dhuafa Singgalang dan diberangkatkan untuk pemeriksaan di Jakarta, ditemukan bahwa kebocorannya melebar menjadi 15mm.
"Kato dokter, kondisi badan Putri ndak sasuai samo pinyakiknyo, tulang dadonyo manyasak kalua, harus capek dioperasi," ungkap sang ibu, Nellia Putri (32), via telpon pada Rabu (4/11/2015) menirukan penjelasan dr Andriwanto, dokter yang memeriksa kondisi Putri di RS Harapan Kita Jakarta.
Nellia menceritakan, dr Andriwanto turut salut atas semangat Putri yang ingin secepatnya dioperasi, agar bisa segera sembuh. Namun sayang, begitu banyak pasien yang tengah mengantri, sama halnya seperti Putri, karena ini RS khusus jantung terbaik satu-satunya di Indonesia.
Baca juga: 7 Website Penghasil Uang Terbukti Membayar Desember 2023, Misi Survey Hingga Nonton Video
Kini pelajar kelas 5 SD asal Tabing Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo, Padang ini, telah kembali di tanah kelahirannya. Meski dari pihak SDN 14 Banda Gadang, tempat Putri bersekolah, telah memberi dispensasi untuk istirahat, tapi ia tak mau melewatkan kesempatan menuntut ilmu begitu saja. Ia ingin belajar di kelas seperti yang lain.
"Alhamdulillah, kini makan Putri juga labiah banyak daripado biaso, mungkin dek tekad ingin sehat, bareknyo kini alah batambah jadi 17 kg," imbuh Nellia dengan nada senang.
Kabar baik ini juga disampaikan Nellia, kepada Guru Mapel Olah Raga Putri, Ibu Darsiah.
"Beliau turut senang dengan kabar perkembangan Putri. Bu Dar lah yang pertama memperkenalkan Putri untuk merujuk kasusnya ke Graha Kemandirian Dompet Dhuafa Singgalang. Kini, Putri telah menemukan jalan keluar untuk ia menunggu kesembuhannya," Nellia melanjutkan kisahnya.
Baca juga: Mirip Youtube, Cuan di Website Penghasil Uang Doddstream dengan Iklan Otomatis
Nellia juga mengenang kebaikan Bu Dar yang senantiasa mengingatkan murid lain agar memudahkan Putri dari aktivitas berat seperti piket kelas dan olahraga. Beliau juga menyemangati Putri untuk senantiasa berjuang melawan penyakitnya.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar