Penjual Tuak Suling di Depan SMPN 17 Padang Digrebek Satpol PP
PADANG (21/10/22) - Tuak Suling diamankan personil Satpol PP Padang di sebuah warung di kawasan Banuaran, Kecamatan Lubuk Begalung, Jumat dini hari.
"Warung ini berada persis di seberang gerbang SMPN 17 Padang. Penjualnya menyediakan minuman alkohol hasil fermentasi ini, sehingga menimbulkan keresahan warga," ungkap Kabid Tibum Tranmas Satpol PP Padang, Deni Harzandy, Jumat siang.
Saat dilakukan pemeriksaan, ungkap Deni, ditemukan jenis minuman tuak suling yang dikemas ke dalam botolan minuman energi. Barang bukti itu kemudian diamankan, sementara penjualnya dilakukan pemanggilan oleh PPNS Satpol PP Padang.
"Masyarakat resah, karena pemilik warung ini menjual tuak suling secara terang-terangan. Padahal, lokasi ini berada dekat dengan lingkungan pendidikan," ucap Deni. (vri)
Baca juga: Penjual Tuak Divonis Denda Rp4 Juta
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan
- Reses Dapil, Albert Hendra Lukman Jemput Aspirasi Penerima KIP dan PIP di Kota Padang
- Warga Piai Tengah Minta M Iqra Chissa Perjuangkan Perbaikan Irigasi dan Jalan
- Tampung Aspirasi Warga Kecamatan Padang Timur, Muhidi Sarankan Ada Rembug Warga yang Bukan Musrenbang
- Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya