Erman Safar Lepas Pelopor Keselamatan Lalu Lintas Bukittinggi menuju Nasional
BUKITTINGGI (6/9/2022) -
Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar mengucapkan selamat kpada ketiga pelajar Bukittinggi yang telah mengikuti penilaian di tingkat provinsi dan tembus menuju penilaian nasional.
"Hal ini tentu sangat membanggakan bagi Kota Bukittinggi," ungkap Erman saat melepas keberangkatan pelajar pelopor keselamatan berlalu lintas, di rumah dinas wali kota, Senin.
Erman berharap, para pelopor ini memberikan yang terbaik untuk Bukittinggi dan Sumatera Barat.
"Jangan takut bersaing dengan peserta lain. Pelajar pelopor ini bisa jadi contoh dan teladan bagi pelajar lain baik di sekolahnya maupun di lingkungannya sendiri untuk menciptakan lalu lintas yang berkeselamatan," ungkap Erman.
Baca juga: Tabungan Utsman, Penyelamat Pedagang dari Rentenir
Tiga pelajar pelopor keselamatan berlalu lintas Kota Bukittinggi telah unjuk kebolehan di tingkat Provinsi Sumatera Barat. Alhasil, satu di antaranya, berhasil terpilih untuk mewakili Sumatra Barat untuk tingkat nasional.
Tiga pelajar pelopor keselamatan lalu lintas untuk tingkat kota Bukittinggi, juara 1, Excellent Lizdho dari SMA 1 Bukittinggi. Juara 2, Raheil Maqdis Anargya, dari SMAI Al Islah. Juara 3, Nayla Indra Kusuma, dari SMA 3 Bukittinggi.
Setelah mengikuti penilaian tingkat Provinsi Sumbar, Raheil Maqdis Anargya, meraih peringkat 2 dan Nayla Indra Kusuma mendapat juara favorit.
Dari hasil itu, Raheil dari SMA Al Islah Bukittinggi terpilih jadi satu dari tiga pelajar Sumbar untuk menuju penilaian tingkat nasional, 12 September 2022 di Jakarta.
Baca juga: Erman Safar Pastikan akan Tetap Urus Orang Susah Jika Terpilih di Periode Kedua
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Bukittinggi, Joni Feri menjelaskan, untuk Bukittinggi, kegiatan ini diikuti 30 peserta yang merupakan perwakilan dari SMA se derajat.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana