Insentif Guru Non PNS Triwulan II Dibayarkan, Erman Safar: Nominalnya Dinaikan Tahun Depan
BUKITTINGGI (15/7/2022) -- Pemko Bukittinggi bayarkan insentif triwulan II untuk 930 guru non PNS. Rinciannya, untuk tingkat PAUD dan TK sebanyak 355 orang, tingkat SD (316 orang), tingkat SMP (169 orang).
Bantuan diberikan secara simbolis oleh Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar didampingi Kepala Disdikbud, Melfi Abra di Gor Bermawi, Jumat.
"Setiap bulannya, para guru Non PNS ini, diberikan bantuan insentif sebesar Rp500 ribu. Bantuan diberikan per triwulan, sehingga setiap guru menerima Rp1,5 juta, termasuk pada triwulan II ini, periode April hingga Juni 2022," jelas Melfi Abra.
Sementar, Erman Safar menyampaikan, Pemerintah Kota Bukittinggi terus berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk para guru Non PNS. Dimana, setiap bulannya dianggarkan insentif bulanan dan juga tunjangan kesejahteraan.
Baca juga: Tabungan Utsman, Penyelamat Pedagang dari Rentenir
"Tahun ini setiap guru non PNS menerima Rp500 ribu per bulan yang kita berikan per triwulan. Insya Allah mulai tahun depan kita naikkan jadi Rp600 ribu per bulan," ungkap dia.
"Sementara, untuk THR tahun ini setiap guru mendapat Rp1 juta per tahun. Insya Allah, tahun depan kita naikkan jadi Rp1,2 juta," ungkap Erman.
Dia berharap, bantuan insentif ini membuat para guru non PNS, meningkatkan kinerja dan semangat kerja di Kota Bukittinggi dalam mewujudkan Bukittinggi sebagai Kota Pendidikan.
"Semoga kerja keras Bapak dan Ibu akan menjadi amal ibadah dan diberikan pahala yang berlipat ganda oleh Allah SWT," pungkasnya. (ham)
Baca juga: Erman Safar Pastikan akan Tetap Urus Orang Susah Jika Terpilih di Periode Kedua
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana