Tim Penentu Kebijakan Promosi Pariwisata Sumatera Barat Dilantik, Ini Target dari Gubernur

Sabtu, 26 Maret 2022, 21:01 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Tim Penentu Kebijakan Promosi Pariwisata Sumatera Barat Dilantik, Ini Target dari Gubernur
Gubernur Sumbar, Mahyeldi bersama Sandiaga Uno (Menteri Pariwisata dan Ekraf) dan Tim Unsur Penentu Kebijakan Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Sumatera Barat, foto bersama usai pelantikan di auditorium gubernuran Sumbar, di Padang, Sabtu. (humas)

PADANG (26/3/3022) - Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi menyampaikan, menaruh harapan besar pada Ketua Tim Penentu Kebijakan Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Sumatera Barat, Sari Lenggogeni PhD untuk dapat meningkatkan citra kepariwisataan Sumbar, sebagai salah satu tujuan utama wisata nasional dan mancanegara.

"Kami juga meminta, agar memprioritaskan pengembangan destinasi wisata dan ekonomi kreatif serta mendukung penuh Visit Beautiful West Sumatera Tahun 2023," ungkap Mahyeldi saat melantik 9 orang Tim Unsur Penentu Kebijakan Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Sumatera Barat di auditorium gubernuran Sumbar, di Padang, Sabtu.

Pelantikan ditandai dengan penyerahan bendera pataka oleh Mahyeldi pada Ketua Tim 9 --demikian Tim Unsur Penentu Kebijakan BPPD Sumatera Barat, Sari Lenggogeni PhD yang disaksikan langsung Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, bupati dan wali kota se-Sumbar yang hadir serta sembilan perwakilan Pokdarwis se-Sumbar.

Dalam sambutannya, Mahyeldi menyampaikan selamat dan harapan besar atas kebangkitan pariwisata Sumbar yang tertumpang pada Tim 9.

Baca juga: Survei Voxpol Pilgub Sumbar 2024, Elektabilitas Mahyeldi-Vasko 70,3 Persen, Epyardi-Ekos 16,8 Persen

Laksanakan 3G

Sementara, Sandiaga Uno juga mengimbau tim yang dilantik, untuk melaksanakan 3G yakni gerak cepat (gercep), gerak bersama (geber) dan gaspol.

"Selamat pada unsur penentu BPPD Sumbar. Tim harus gercep, geber dan gaspol. Pariwisata dan ekonomi kreatif kedepan, akan semakin beda. Harus berdampak pada ekonomi lokal dan jangan ada lagi kerumunan yang hanya menyisakan sampah, harus semakin baik," ajak Sandiaga.

Sandiaga juga mengapresiasi Pemprov Sumbar, yang telah berhasil menembus prestasi desa wisata terbanyak di Indonesia, dengan 300 nagari dan bahkan sudah masuk 50 besar dan 9 besar desa wisata terbaik se-tanah air.

Baca juga: Gubernur Lantik Hani Syopiar Rustam jadi Pjs Wali Kota Bukittinggi, Bertugas 2 Bulan

"Ini luar biasa, pertahankan. Strategi dynamic content, serta value added-nya harus ditingkatkan. Randang adalah salah satu kuliner yang akan kita kembangkan dalam rangka spice of the world," terangnya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI