APKESMI Sumbar Antarkan Bantuan untuk Sejawat: 55 Nakes Puskesmas Kajai Tinggal Dipengungsian
PASAMAN (3/2/2022) - Wajah-wajah letih terpancar dari rombongan DPW APKESMI Sumbar sesampainya di Nagari Kajai, setelah menempuh perjalanan darat selama lebih kurang lima jam dari Kota Padang, ibu kota provinsi Sumatera Barat.
Namun rasa letih tersebut seketika sirna saat rombongan disambut oleh sejumlah tenaga kesehatan (Nakes) dari Puskesmas Nagari Kajai, Kecamatan Talamau.
Ketua APKESMI Sumbar, dr Winanda mengatakan, kedatangan rombongan pengurus APKESMI Sumbar beserta sejumlah Kepala Puskesmas di Kota Padang, guna mengunjungi dan memberi dukungan moril kepada para rekan sejawat yang tertimpa musibah gempa bumi.
"Kedatangan kami adalah sebagai bentuk empati terhadap para rekan-rekan sejawat yang sedang dilanda musibah," ujarnya.
Baca juga: Pasien Kanker Perlukan Asupan Gizi yang Tepat
Winanda mengaku sangat terharu dan mengapresiasi para Nakes yang tetap bertugas memberikan pelayanan kesehatan pada warga, walaupun mereka sendiri juga merupakan korban bencana alam tersebut.
Data yang diperoleh APKESMI Sumbar, akibat gempa dengan magnitudo 6,2 SR yang melanda Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat, 25 Febuari 2022 lalu, menyebabkan 33 unit rumah Nakes Puskesmas Kajai rusak akibat gempa. Hingga saat ini, sebanyak 55 orang Nakes masih tinggal di pengungsian.
Dikegiatan yang dinamai Aksi Peduli APKESMI Sumbar ini, selain memberikan dukungan moril, tim juga memberikan bantuan berupa 55 paket makanan siap saji, suplemen serta vitamin.
Kepala Puskesmas Kajai, Arrapizen mengucapkan terima kasih atas perhatian dari APKESMI terhadap musibah yang menimpa warga dan para nakes.
Baca juga: Rakerwil DPW APKESMI Sumbar, Kesejahteraan Nakes jadi Pembahasan
"Kita berharap, tetap diberikan kekuatan dan semangat, sehingga dengan segala kendala dan keterbatasan, kita mampu tetap menjadi yang terdepan dalam memberikan pelayan kesehatan terhadap masyarakat yang membutuhkan," tutur Bang Ucok, demikian Arrapizen karib disapa. (vri)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Tantangan Kesehatan Pasbar masih Tinggi
- Debat Putaran II Pilkada Pasbar, Alfi Syahrin: Jangan Keluar dari Tema agar Masyarakat Punya Referensi Lengkap
- Polda Sumbar Anugerahkan Penghargaan untk Plt Bupati Pasbar
- Risnawanto Tutup Adyarajaddipa Gudep Teritorial Adat dan Budaya Pasaman Barat
- Ini Pesan Risnawanto di Upacara Hari Pahlawan dan Kesehatan Nasional