Panwaslu Sungaipenuh Gelar Sosialisasi Pengawasan Pilgub-Pilwako
VALORAnews - Panwaslu Kota Sungaipenuh, megngelar sosialisasi pengawasan tahapan pemilihan gubernur-wakil gubernur Jambi serta walikota-wakil walikota Sungaipenuh di pemilihan serentak 2015 pada Ormas, BEM dan LSM, Selasa (29/9/2015) di ruang pertemuan Panwaslu Sungaipenuh, Jl Yos Sudarso.
"Kegiatan sosialisasi pengawasan tahapan Pilgub-Pilwako ini, bertujuan untuk menyampaikan ke lembaga masyarakat untuk mengetahui pelanggaran-pelanggran yang akan akan terjadi. Sehingga, elemen masyarakat itu bisa tahu tentang pelanggaran-pelanggaran Pilgub-Pilwako," ujar Ketua Panwaslu Kota Sungaipenuh, Toni Indrayadi.
Dikatakan, kegiatan ini juga bertujuan untuk menyampaikan ke masyarakat dan lembaga masyarakat, agar mereka ikut memantau Pilgub-Pilwako. Sehingga, jika ada pelanggaran mereka bisa melaporkan ke Panwaslu.
"Kalau nanti ada pelanggaran mereka bisa langsung lapor ke panwaslu," ujar Toni.
Baca juga: Komisi II DPRD Bungo Dalami Kiat Sumbar Gali PAD dari Sektor Pajak Hotel
Menurutnya, kegiatan ini juga bermanfaat untuk meningkatkan partisipasi pemilih masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada Pilgub-Pilwako yang pencoblosannya akan digelar 9 Desember 2015 mendatang. Sehingga, masyarakat dan lembaga masyarakat mengerti tentang tahapan dan bisa membedakan mana tahapan Pilgub-Pilwako yang melanggar dan tahapan yang benar.
Dosen STAIN Kerinci ini mengharapkan, setelah dilakukannya sosialsisai ini masyarakat dan pemilih pemula bisa dijadikan relawan pengawas Pilgub-Pilwako. Sehingga, Pilgub-Pilwako dapat terhindari dari kecurangan-kecurangan dan pelanggaran yang akan dilakukan oleh para peserta. (cr2)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Resep Makanan Jepang Onigiri, Dijual Harga Rp2000 Untung Jutaan!
- Resep French Fries Renyah Ala Restoran Mewah, Bisa Jadi Ide Jualan di Rumah!
- Resep Rahasia Kroket Kentang Sosis, Bisa Jadi Ide Jualan, Sehari Cuan Rp2 Jutaan!
- Resep Bolsu Viral Lumer, Bisa Jadi Ide Jualan Sebulan Omzet Rp15 Juta!
- IRT Merapat! Ini 5 Resep Masakan Tumis Sayuran, Modal Rp15 Ribuan Enak & Bikin Ketagihan!
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024