Marfendi Kumpulkan Santri dan Alumni Pondok Pesantren Gontor, Ini yang Disampaikan

Senin, 03 Mei 2021, 18:45 WIB | News | Kota Bukittinggi
Marfendi Kumpulkan Santri dan Alumni Pondok Pesantren Gontor, Ini yang Disampaikan
Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi memotivasi santri dan alumni Pondok Pesantren Darussalam Gontor usai buka bersama, Ahad (2/5/2022). (hamriadi/valoranews)

VALORAnews - Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi menggelar buka bersama dengan santri dan santriwati, wali santri serta alumni Pondok Pesantren Darussalam Gontor, Ahad (2/5/2022).

Acara buka bersama bertempat di aula Rumah Dinas Wali Kota Bukittinggi, di Belakang Balok tersebut, berlangsung dengan penuh keakraban antara alumni dan para wali santri dan santri.

Buka bersama Marfendi dengan ratusan orang dari Pondok Pesantren Darussalam Gontor, Ponorogo, Jawa Timur tersebut, juga dihadiri pimpinan pesantren Gontor 9, Sulit Air, Kabupaten Solok, Ustad Ridwan.

Selain itu, juga hadir pimpinan Pondok Pesantren Diniyyah Pasia, Kabupaten Agam, H Nawazir Muchtar, Lc , termasuk juga pimpinan Thawalib Gunung Padang Panjang, H Mahfudz Mustia Lc.

Baca juga: Pemko Bukittinggi Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW, Berlapang Dada Disetiap Keadaan jadi Pesan

Marfendi dalam sambutannya menyampaikan, sekolah di pondok pesantren bisa juga berkarir di dunia politik.

Marfendi mencontohkan bahwa dirinya telah berkarir di dunia politik, dimana pernah menjadi anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

"Kini menjadi wakil wali kota Bukittinggi. Insyaa Allah, kalau bisa berkarir jadi Presiden," ujar Marfendi sedikit berseloroh dan disambut tepuk tangan ratusan para santri dan santriwati, serta wali santri dan para alumni.

Marfendi yang juga merupakan tamatan Pondok Pesantren Darussalam Gontor ini, menyebutkan, bahwa ia yang berkarir di dunia politik ini, tentunya dapat memotivasi para santri dan santriwati untuk bisa juga berkarir mengikuti jejaknya.

Baca juga: Wawako Bukittinggi Jamu Rombongan Bulan Sabit Merah dan USIM Negeri Sembilan

"Ini motivasi bagi santri dan santriwati agar belajar sungguh-sungguh. Dengan demikian, Insyaa Allah apa yang menjadi cita-cita, kelak nantinya tercapai," paparnya. (ham)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI