Rakorwil I, Partai Gelora Sumbar Dialog Kepemimpinan dengan 2 Wartawan Senior

Kamis, 25 Februari 2021, 18:12 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Rakorwil I, Partai Gelora Sumbar Dialog Kepemimpinan dengan 2 Wartawan Senior
Flyer Rakorwil I Partai Gelora Sumbar.

"Artinya, Partai Gelora sudah siap tampil dalam kontestasi politik di Sumatera Barat," ujar Erizal.

Rakorwil pertama ini akan diikuti oleh seluruh pengurus DPW Partai Gelora Sumbar. Selain itu, diikuti pula oleh seluruh pengurus DPD Partai Gelora se-Sumatera Barat. Hadir juga pengurus dari Dewan Pimpinan Nasional Partai Gelora.

Sebagai partai baru, Partai Gelora telah mendapat tempat di hati masyarakat Sumbar. Partai Gelora menurut Erizal terus mempersiapkan infrstruktur sampai ke bawah.

Baca juga: Rakorwil I Partai Gelora Sumbar, Target Pemenang Pemilu 2024 Dipancang

Kegiatan Rakorwil I ini sendiri merupakan bagian dari persiapan Partai Gelora menyongsong Pemilu pada 2024 mendatang. Dengan infrastruktur yang sudah siap, maka Partai Gelora akan menjadi salah satu peserta Pemilu 2024.

Selain memperkuat struktur dan internal, menurut Erizal, Partai Gelora juga mengambil peran dalam perkembangan politik kekinian. Terutama dalam Pilkada serentak. Partai Gelora ikut terlibat dalam Pilkada serentak pada 2020 kemarin. Walau belum bisa menjadi partai pengusung, Partai Gelora menjadi pendukung sejumlah calon kepala daerah.

"Alhamdulillah, sejumlah calon kepala daerah yang kita dukung berhasil memenangkan Pilkada serentak," terang Erizal.

Saat ini, Partai Gelora terus memperkuat struktur dan internalnya. Selain itu, kiprah politik kekinian menurut Erizal terus dilakukan. Dengan kiprah Partai Gelora pada Pilkada serentak pada Desember kemarin, Erizal optimistis, Partai Gelora akan bisa berbicara banyak di kancah perpolitikan nasional dan daerah.

Erizal berharap, segenap pengurus Partai Gelora Sumbar, baik di provinsi dan daerah kabupaten/kota menyambut baik kegiatan Rakorwil I.

Demikian pun, harapan kepada masyarakat Sumbar agar menyambut baik kehadiran Partai Gelora di Ranah Minang.

"Mari sukseskan Rakorwil I Partai Gelora Sumatera Barat," semangat Erizal. (rls)

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI