Erman Safar dan Marfendi Ucapkan Terima Kasih ke Bukik 84 Akal Sehat

Sabtu, 12 Desember 2020, 22:26 WIB | News | Kota Bukittinggi
Erman Safar dan Marfendi Ucapkan Terima Kasih ke Bukik 84 Akal Sehat
Erman Safar bersama istri dan Marfendi, foto bersama usai menghadiri syukuran kemenangannya di Pilkada Bukittinggi, yang digelar Bukik 84 Akal Sehat di Cafe Taruang, Bukik Takuruang Ngarai Sianok, Agam, Sabtu (12/12/2020). (hamriadi/valoranews)

"Dengan niat dan upaya bersama akhirnya pilkada serentak 9 Desember 2020 akhirnya kita berhasil memenangkan Erman-Marfendi untuk 5 tahun kedepan," ucapnya.

Ia sempat mengatakan, bahwa selama kepimpinan wali kota terdahulu, Bukik 84 Akal sehat pulang kampung merasakan sebagai tamu.

"Kami merasa demikian (seperti tamu-red) selama kepimpinan wali kota terdahulu. Kedepan dengan kepemimpinan wali kota dan wakil wali kota yang baru, tentunya tidak akan terjadi lagi," katanya.

Baca juga: Syaiful Efendi dari PKS jadi Ketua DPRD Bukittinggi Defenitif

Acara syukuran itu, dihadiri ratusan Alumni Bukik 84 Akal Sehat, yang ada di kampung dan diperantauan. Acara juga terasa semarak dan pas diiringi musik dengan lantunan lagu-lagu era 80an.

Erman-Marfendi memenangkan pilkada berdasarkan hitungan cepat di-input melalui C1 pasangan yang diusung tiga partai koalisi ini unggul 44, 52 persen atau mendapatkan 24.720 suara.

Paslon nomor urut 1 Ramlan Nurmatias- Syahrizal meraih 40.97 persen atau mendapatkan 22.751 suara. Paslon nomor urut 3 Irwandi- David Chalik hanya 14.51 persen atau 8.059 suara. (ham)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI