Mahyeldi Tersimpuh di Masjid Asasi Jelang Shalat Magrib
VALORAnews - Calon Gubernur Sumbar, Mahyeldi menyapa masyarakat negeri berjuluk Serambi Mekah, Padangpanjang, kemarin. Sosok yang dikenal sebagai buya ini menyambangi masjid tertua di Kota Padangpanjang, Masjid Asasi di Nagari Gunuang.
Kedatangan Mahyeldi ke masjid bersejarah itu, jelang shalat Magrib. Karena itu, sesampai di dalam masjid, jemaah tampak mempersilahkan Mahyeldi jadi imam shalat.
Sebagai seorang wali kota di ibukota Provinsi Sumbar, sekaligus seorang ulama, mengimami shalat merupakan perkara biasa bagi Mahyeldi. Namun, ketika hendak menuju ke arah mimbar, di shaf bagian depan tampak lah sesosok yang tak biasa.
Ulama senior Padangpanjang, Buya Azhar hadir ketika itu. Ulama kharismatik itu duduk di shaf depan dengan kursi dan ditemani sebuah tongkat.
Baca juga: Mahyeldi Serahkan Penghargaan dan Bonus untuk Anggota Korpri Sumbar Berprestasi
Mahyeldi langsung menghampiri Buya Azhar. Tak sungkan, ia duduk bersila di hadapan Buya Azhar yang duduk di atas kursi. Gestur Mahyeldi menunjukkan seperti meminta restu untuk jadi imam shalat berjamaah di petang itu.
Sikap Mahyeldi tersebut memantik apresiasi jemaah yang hadir. Walau sebagai wali kota dan calon gubernur Sumbar, Mahyeldi tetap menunjukkan kerendahan hatinya di hadapan sosok yang lebih tua. Kesantunan Mahyeldi jadi inspirasi bagi kaum muda yang ramai menghadiri shalat Magrib.
Setelah mengimami shalat Magrib, Mahyeldi berkesempatan menyampaikan tausiah. Uniknya, walaupun kegiatan itu merupakan agenda biasa selepas shalat Magrib, jemaah malah sangat antusias mendengarkan ceramah sang buya.
Jemaah berasal dari latar berbeda, dari yang tua sampai yang muda. Termasuk juga jemaah emak-emak yang memadati shaf bagian belakang.
Baca juga: Mahyeldi Mencoblos di TPS 05 Kelurahan Jati Baru
Dalam tausiahnya, Mahyeldi menekankan pentingnya membentuk generasi yang kuat. Masa depan daerah ini ditentukan oleh orang muda yang akan menjadi pemimpin di masa depan.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- 2 Km Badan Jalan Nasional di Jalur Lintas Sumatera Lembah Anai Amblas
- Banjir Bandang Landa 3 Kabupaten di Sumbar, 15 Orang Meninggal Dunia dan 16 Orang Luka
- Kerugian Warga Padang Panjang Akibat Erupsi Gunung Marapi Capai Rp13 Miliar
- Pendaftaran Calon Tamtama Polri Gelombang I Dibuka hingga 21 September 2022
- Diskominfo Ajak Masyarakat Segera Beralih ke Siaran Digital, Ampera: Literasi Tontonan Diperlukan
Ini Link Real Count dan Cara Melihat Hasil Pilkada Sumatera Barat 2024
News - 27 November 2024
Mahyeldi Mencoblos di TPS 05 Kelurahan Jati Baru
News - 27 November 2024