Kecamatan Padang Timur Sediakan Door Prize Rayakan Hari Kemerdekaan
VALORAnews - Kecamatan Padang Timur, menyediakan hadiah (door prize) pada masyarakat yang datang berurusan di Kantor Camat Padang Timur.
Hal tersebut disampaikan Camat Padang Timur, Ances Kurniawan didampingi Sekretaris Kecamatan, Siska Meilani di ruang kerjanya, Jumat (14/8/2020).
Pemberian door prize tersebut dilakukan guna ikut memeriahkan HUT RI ke-75 pada 17 Agustus 2020 nanti.
:Kita menyediakan 17 paket sembako yang terdiri dari beras, gula, minyak goreng dan lainnya kepada masyarakat yang beruntung," ujar Kurniawan.
Baca juga: Musrenbang Kecamatan Padang Timur, Ances: Sarana Dialog Dua Arah
Syaratnya, menurut dia, masyarakat yang datang untuk mengurus segala sesuatu di kecamatan akan mendapat pertanyaan seputar NKRI.
"Ada yang kita minta mengucapkan teks Pancasila, menyanyikan lagu Indonesia Raya, msnyebutkan nama-nama presiden maupun pertanyaan lainnya," tambah dia.
Melalui kegiatan ini Ances berharap dapat kembali memupuk rasa cinta tanah air serta menumbuhkan jiwa kebangsaan dan kebanggaan terhadap NKRI. (vry)
Baca juga: Berawal dari Mimpi, Satu Keluarga di Parak Gadang jadi Mualaf
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar