Seluruh Pasien Positif Covid19 di Payakumbuh Dinyatakan Sembuh

Senin, 22 Juni 2020, 21:42 WIB | News | Kota Payakumbuh
Seluruh Pasien Positif Covid19 di Payakumbuh Dinyatakan Sembuh
Wali Kota Payakumbuh, Riza Falepi bersama Wakil Wali Kota Payakumbuh, Erwin Yunaz dan Kadis Kesehatan dr Bakhrizal, memberikan keteranan pers melalui video converence (Vidcon) bersama awak media melalui aplikasi Zoom, Senin (22/6/2020) di Ruang Pertemuan

"Kesiapsiagaan tinggi karena kita belum melewati masa tanggap darurat," ujarnya.

Riza merasa, capaian ini adalah usaha keras seluruh pihak, jajaran Pemda, TNI-Polri, Petugas Medis, Relawan, dan seluruh pihak yang sudah berjibaku dalam perang melawan Covid19.

"Luar biasa. Kapolres dan Dandim mendukung serta Kajari. Apresiasi pada masyarakat yang luar biasa. Kadang kita lupa menyapa, kadang tak sempat memberikan yang terbaik, warga kita siang malam 'bakatumpeh' ikut berperang," ungkapnya.

Baca juga: Positif Covid19 Bertambah: Ratusan Pedagang Pasar Payakumbuh Bakal Swab Massal

Dikatakan Riza, meski anggaran Pemerintah Kota Payakumbuh tidak cukup meng-cover seluruh biaya yang timbul untuk menangani Covid19, namun swadaya warga kuat di posko-posko mandiri.

"Saya apresiasi setinggi-tingginya. Menjaga payakumbuh bebas Covid19, mendisiplinkan masyarakat bersama TNI-Polri, Satpol PP dan Trantib Pasar. Ini adalah pencapaian yang luar biasa, tapi ingat, harus waspada, jangan lengah," harap Riza.

Untuk informasi, warga yang pertamakali sembuh seperti Dedi dan Desmon pada 15 Mei lalu, dan yang terlahir pada 21 Juni 2020 adalah Fitria Raihani, warga Padang Tongah Balai Nan Duo. (mdi)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI