Gubernur Sumbar Merasa Belum Perlu Liburkan Sekolah Terkait Covid 19
VALORAnews - Gubernur Sumatera Barat, Iwan Prayitno mengatakan, terkait Covid 19 saat ini pemerintahnya belum merasa perlu meliburkan sekolah.
Hal itu disampaikan saat diwawancarai awak media, Sabtu (14/3/2020).
"Kita wajib bersikap waspada namun terukur. Kita akan mengatakan kalau memang ada (kasus Corona)," ujar IP.
Ia juga meminta agar masyarakat tidak resah terkait pemberitaan adanya pasien di RSUP M. Djamil Padang yang meninggal akibat Korona.
Menurut IP pihak Pemprov sudah mengeluarkan pers rilis terkait hal tersebut.
Dalam pers rilis disebutkan pasien yang meninggal belum bisa dipastikan penyebabnya.
"Kita tidak menutupi, akan kita katakan jika memang ada, saat ini pemerintah merasa daerah belum perlu meliburkan sekolah," ujar dia. (vry)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- PKD 2024 Berakhir, Audy Joinaldy: Promosi Budaya Diperlukan, Komunitas Seniman Butuh Dukungan Finansial
- Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
- Pemprov Sumbar Pastikan Telah Libatkan Sanggar Darak Badarak di Belasan Kegiatan, Luhur: Dilakukan Profesional
- Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
- Dinobatkan jadi Ketua Matra Sumbar, Audy Joinaldy Dianugerahi Gelar Kanjeng Pangeran Aryo Suryo Negoro