Jelang Musda Golkar Sumbar, JKA Deklarasikan Dukungan untuk Khairunnas

Senin, 02 Maret 2020, 19:14 WIB | Wisata | Provinsi Sumatera Barat
Jelang Musda Golkar Sumbar, JKA Deklarasikan Dukungan untuk Khairunnas
Wakil Ketua Mahkamah Partai DPP Partai Golkar, John Kenedy Aziz bersama sejumlah fungsionaris Partai Golkar, mendeklarasikan dukungan untuk Khairunnas sebagai calon ketua pada Musda Golkar Sumbar, Senin (2/3/2020) di Padang. (mangindo kayo/valoranews)

VALORAnews - Anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI, John Kenedy Aziz mendukung Ketua Harian Partai Golkar Sumbar, Khairunnas sebagai calon ketua Partai Golkar Sumbar periode 2020-2025 pada musyawarah daerah (Musda) yang dijadwalkan pada 5 Maret 2020 ini.

Sebelumnya, John Kenedy Aziz sempat digadang-gadang sebagai Golkar 1 Sumbar. Calon lainnya yang mengapung, Benny Utama (bupati Pasaman 2005-2015) dan Wenno Aulia (Bendahara Golkar Sumbar 2015-2020).

"Dukungan saya ini, tak lepas dari restu Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartato bersama Aziz Syamsudin (wakil ketua umum) dan Lodewijk Paulus (Sekjen) pada Khairunnas yang kini menjabat anggota DPRD Sumbar periode 2019-2024," ungkap Ajo JKA, demikian dia kerap disapa, pada wartawan di Padang, Senin (2/3/2020).

Sebagai kader yang tegak lurus pada putusan DPP, terang Ajo JKA, saat mengetahui Khairunnas telah direstui Airlangga Hartato, pilihan bagi dirinya berada pada ranah sami'na wa atho'na (Kami telah mendengar dan kami akan taati).

Baca juga: Jelang Pencalonan Kepala Daerah, Doli: Target Menang, Koalisi Bisa Partai Mana Saja

"Saya dengan besar hati menyatakan mendukung Pak Khairunnas, walau saya juga didorong kader dan berbagai elemen masyarakat sebagai ketua sebelumnya," ungkap dia.

"Dengan segala hormat, saya mengajak senior dan seluruh kader secara umum, untuk mendahulukan musyawarah mufakat pada pelaksanaan musyawarah daerah (Musda) Partai Golkar Sumbar ke-10 nanti," tambahnya.

Perihal restu ketua umum ini, diakui Khairunnas yang juga hadir dalam pernyataan dukungan Ajo JKA itu. "Restu Ketum dan jajaran ditambah dukungan Ajo JKA yang juga wakil ketua Mahkamah Partai DPP Partai Golkar, makin memantapkan langkah saya maju sebagai ketua Golkar Sumbar," terangnya.

Menurut dia, Musda Partai Golkar Sumbar telah disetujui DPP pada 4-5 Maret 2020 melalui surat tertanggal 29 Februari 2020 lalu.

"Semoga SC dan OC bisa menyelenggarakan pemilihan dan agenda Musda lainnya secara baik dan profesional," harapnya.

Utamakan Musyawarah

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI