Dapat Nomor Urut 1, Muslim Kasim: Saya Sudah Firasat Sebelumnya
VALORAnews -- Di mata Muslim Kasim, nomor urut satu di pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sumbar 2016-2021 pada pemilihan serentak 2015, sebuah pertanda untuk memimpin Sumbar periode lima tahun kedepan. Sebelum pengundian nomor urut ini, yang mantan wakil gubernur itu merasa, sudah mempunyai firasat akan memboyong nomor satu tersebut.
Untuk kedepannya, ia mengaku sudah menyusun sejumlah rencana dan strategi, yang akan dilakukan untuk memenangkan pemilihan yang bakal digelar 9 Desember 2015 mendatang. Salah satunya, dengan turun langsung ke masyarakat sembari memperkenalkan program-program yang akan dilakukan.
"Kita sudah ada strategi yang akan dilakukan. Salah satunya ya dengan turun langsung ke masyarakat untuk sosialisasi. Selain itu, juga akan lebih banyak melakukan temu bicara dan saling komunikasi dengan masyarakat, untuk ke depannya bagaimana. Kita juga akan memenuhi undangan-undangan dari masyarakat," jelas Muslim Kasim usai pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon gubernur dan wakil gubernur oleh KPU Sumbar, Selasa (25/8/2015) malam di Padang.
Terkait baliho dan spanduk yang masih banyak terpajang, ia mengatakan anggotanya sudah mulai menurunkan namun memang belum maksimal. Ia juga berjanji akan segera membersihkan baloho dan spanduk yang masih tersisa tersebut. (Baca: Pilgub Sumbar, Muslim Nomor 1, Irwan Nomor 2)
Baca juga: Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
"Untuk biaya kampanye, yang disampaikan oleh KPU itu kan angka maksimal, Rp15 miliar. Kita lihat situasi nanti lah. Kalau bisa menggunakan biaya terendah, kenapa kita harus pilih biaya tertinggi," ujar Muslim ketika wartawan menanyakan kesiapan dana kampanye dari pihaknya. (pl6)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- PKD 2024 Berakhir, Audy Joinaldy: Promosi Budaya Diperlukan, Komunitas Seniman Butuh Dukungan Finansial
- Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
- Pemprov Sumbar Pastikan Telah Libatkan Sanggar Darak Badarak di Belasan Kegiatan, Luhur: Dilakukan Profesional
- Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
- Dinobatkan jadi Ketua Matra Sumbar, Audy Joinaldy Dianugerahi Gelar Kanjeng Pangeran Aryo Suryo Negoro