Jadi Korban Pembunuhan, Karyawati BRI Dikebumikan di Pasar Usang
VALORAnews - Jasad karyawati BRI cabang Padang yang ditemukan tewas dengan luka tusukan di rusuk kanan, Dewi Yulia Sartika (37), telah dikebumikan di kampung halamannya, nagari Pasar Usang, kecamatan Batanganai, Padangpariaman, Selasa (7/4/2015).
"Sesampainya di Padang sekitar pukul 11.30 WIB, jasad korban lalu diselenggarakan sesuai hukum Islam dan dikebumikan di pandam pekuburan keluargnya di Pasar Usang," ungkap rekan korban di BRI cabang Padang, yang meminta namanya tak dituliskan, beberapa saat lalu.
Dikatakan sumber itu, proses penguburan tersebut cukup banyak dihadiri rekan-rekan korban sesama bekerja di BRI. Anggota keluarga korban juga ramai di pandam pekuburan.
"Semoga rekan kami ini diterima amal ibadahnya dan ditempatkan di tempat yang layak," harap sumber itu.
Baca juga: Polda Sumbar Anugerahkan Penghargaan untk Plt Bupati Pasbar
Diberitakan, Dewi Yulia Sartika ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU) Singkut, Sarolangun, Jambi, di atas mobil Katana.
Penemuan mayat tersebut bermula dari keterangan Petugas SPBU, yang melihat Mobil Katana mencurigakan terparkir, lalu pihak SPBU menghubungi pihak Kepolisian. Setelah dicek ternyata di dalam ada sosok wanita dalam keadaan sudah tewas. Di tubuhnya ada bekas luka tusukan di bagian rusuk sebelah kanan diduga bekas senjata tajam.
Tak lama berselang, jajaran kepolisian setempat berhasil menemukan pelaku pembunuhan terhadap wanita malang itu. Pelaku ditemukan aparat di dalam WC Umum SPBU Singkut.
Pelakunya ditemukan di dalam WC yang tak lain adalah suami korban sendiri bernama Ilmul Khaer alias Mul (42) yang berkerja sebagai Dosen Fakultas Hukum Universitas Andalas, Padang. (kyo)
Baca juga: BNNP Sumbar Musnahkan 624,5 Kg Ganja dengan cara Dibakar di Krematorium
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Sumbar Gelar Simulasi Pemungutan Suara di TPS dengan Data Pemilih Mencapai Batas Maksimum
- Wagub Sumbar Tinjau Lokasi Pascabencana Pessel dan Padang Pariaman
- Pengawasan Masa Tenang Pemilu 2024, Vifner: Jangan Bikin Terkejut dan Takut
- Upayakan DAK Infrastruktur Jalan, Nevi Zuairina Ikut Survei Lokasi
- Nevi Zuairina Serahkan Bantuan TJSL untuk Pasaman, Pasaman Barat dan Limapuluh Kota