SD Kencana Sawit Solsel Siap Bersaing di LSS Nasional 2018
VALORAnews - Sekolah Dasar Swasta (SDS) Yayasan Kencana Sawit Indonesia (KSI) Solok Selatan (Solsel), ditunjuk mewakili Sumatera Barat pada Lomba Sekolah Sehat (LSS) tingkat Nasional untuk tingkatan SD/MI.
Penilaian sendiri akan dilakukan pada 31 Juli 2018 mendatang, sesuai dengan surat edaran Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia nomor 3464/D/TU/2018.
"Saat ini kita tengah bersiap menyambut tim penilai dari pusat. Tak ada upaya khusus yang disiapkan, sebab sekolah memang telah memiliki komitmen untuk selalu menerapkan gaya hidup sehat bagi siswa sejak dini," kata Wakil Kepala SDS KSI, Giva Anis Gia.
Ditunjuknya SDS KSI Solsel mewakili provinsi ke pentas nasional itu, setelah sekolah ini berhasil memenangi lomba LSS Tingkat Sumbar dan didaulat sebagai juara pertama awal Desember 2017 lalu.
Turut mewakili, TK Al-Azhar dari Kota Padang untuk satuan pendidikan TK/RA. MTsN Salido Pesisir Selatan mewakili satuan pendidikan SMP/MTs dan SMAN 5 Bukittinggi mewakili satuan pendidikan SMA/MA.
"Tim penilai dari Kemeneterian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia dijadwalkan datang pada 31 Juli mendatang ke sini. SDS KSI bersiap melaju ke kancah nasional setelah meraih juara pertama LSS tingkat Sumbar untuk SD/sederajat. Semoga bisa mengharumkan nama daerah dengan dukungan semua pihak," ujarnya.
Menurut Giva, prestasi itu berkat hasil kerjasama dengan manajemen perusahaan PT KSI dan instansi terkait lainnya. Serta katanya merupakan buah dari solidaritas seluruh guru, walimurid, siswa dan kepala sekolah untuk mewujudkan cita-cita sekolah sehat.
Baca juga: Pemilu 2024 Ganggu Capaian Target Legislasi, Komisi 1 DPRD Solsel Konsultasi dengan DPRD Sumbar
"Upayanya dimulai dari perilaku hidup sehat, menyediakan sarana dan prasarana kebersihan dan kesehatan di lingkungan sekolah. Ada sekitar 15 item yang akan menjadi acuan penilaian nantinya dan 75 persen sudah rampung, sekarang tinggal mempersiapkan administrasi," katanya.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Pemilu 2024 Ganggu Capaian Target Legislasi, Komisi 1 DPRD Solsel Konsultasi dengan DPRD Sumbar
- Sosper No 8 Tahun 2019, Mario: Kesejahteraan Masyarakat di Beberapa Daerah masih Tertinggal
- DPRD Solsel Konsultasikan Pelaksanaan Tindak Lanjut Rekomendasi DPRD atas LKPj Kepala Daerah
- Sosper No 8 Tahun 2018, Nurfirmanwansyah: Nilai Ekonomi Sampah Belum Tergarap
- Pansus LKPj Kepala Daerah DPRD Solsel Kunjungan ke DPRD Provinsi, Ini Kata Sekwan