Irfendi Kirim Pemuda Limapuluh Kota ke BBPLK Kemanaker Bandung

Minggu, 01 Juli 2018, 17:25 WIB | Wisata | Kab. Lima Puluh Kota
Irfendi Kirim Pemuda Limapuluh Kota ke BBPLK Kemanaker Bandung
Bupati Limapuluh Kota, H Irfendi Arbi melepas peserta Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) ke Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Kementerian Tenaga Kerja, pekan kemarin. (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

Selain memfasilitasi mengikuti pelatihan untuk penguatan kualitas dan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM), Irfendi juga telah menyalurkan puluhan pencari kerja di daerah ini ke sejumlah perusahaan besar.

"Intinya, kita membekali generasi muda kita dengan pelatihan keterampilan sebagai upaya memperluas lapangan kerja dan memberntas pengangguran. Sebab, sepulang dari pendidikan dan latihan, para peserta pelatihan itu diharapkan bisa berusaha secara mandiri, atau mendapatkan pekerjaan," papar Irfendi.

Sementara itu, Kabid Ketenagakerjaan, Afrizal dalam laporannya mengatakan, peserta pelatihan mesin automotive ini berjumlah lima orang yang telah lulus seleksi admisnistrasi, wawancara dan tes kesehatan. Peserta akan mengikuti pendidikan dan latihan selama tiga bulan tanpa dikenakan biaya sama sekali.

Baca juga: HJK Limapuluh Kota ke-183, Mahyeldi Bagikan Kunci Sukses Penyelenggaraan Pembangunan dan Pemerintahan

"Selain gratis, setelah selesai mengukuti pelatihan tersebut peserta akan mendapatkan sertifikatPBK yang bisa digunakan buat melamar pekerjaan ke perusahaan-perusahaan besar," yakin Afrizal.

Menurutnya, dalam pelatihan di BBPLK Bandung itu peserta akan mendapatkan latihan fisik, mental dan disiplin. Dengan dikirimnya peserta pelatihan ini, berarti dalam tahun 2018 sudah ada 60 pemuda yang telah dikirim ke tempat pelatihan-pelatihan keterampilan.

Dijelaskan Afrizal, kesempatan mendapatkan pelatihan keterampilan itu cukup diminati pencari kerja di daerah ini. Bagi yang belum lolos diperkirakan akan dikirim pada kesempatan berikutnya.

Ikut hadir dalam acara melepas peserta pelatihan itu para orang tua peserta dan sejunlah wali nagari asal peserta pelatihan tersebut. (rls/kyo)

Halaman:
1 2
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: