Inilah Maskapai Penerbangan yang Layani Extra Flight ke BIM
VALORAnews -- Mulai H-10 hingga H+10 Lebaran Idul Fitri 1439 H ini, akan ada 15 kali penerbangan ekstra (extra fligth) dari Jakarta baik dari Bandara Cengkareng maupun Halim Perdana Kusuma menuju Bandara Internasional Minangkabau (BIM).
"Dalam rentang waktu itu, juga terdapat 43 penerbangan reguler dari berbagai maskapai," ungkap Humas PT Angkasa Pura II Cabang BIM, Fendrick Sondra melalui pesan whatsapp, Rabu (6/6/2018).
Selain itu, terang Fendrick, Extra Flight lainnya juga dilakukan Express Air yang biasanya melayani rute penerbangan langsung dari Kota Bandung menuju Padang.
"Express Air telah melaporkan, mereka akan melayani 5 kali penerbangan pada tanggal 9, 12, 19, 21, 23 Juni 2018," terang Fendrick.
Baca juga: Koperasi jadi Pilar Utama Ekonomi Daerah
Maskapai yang telah mengonfirmasi penambahan penerbangan itu yakni Garuda Indonesia, Citilink, Batik Air, Lion Air dan Sriwijaya Air. Penambahan penerbangan dari Jakarta-Padang dan sebaliknya ini, telah rutin dilakukan mayoritas maskapai setiap musim mudik lebaran. "Setiap libur lebaran, selalu terjadi lonjakan penumpang," terangnya
Dijelaskan Fendrick, Garuda Indonesia menambah satu penerbangan per hari pada 11 Juni sampai 14 Juni. Tiga penerbangan pada 21 Juni dan satu penerbangan per hari pada 22 Juni sampai 24 Juni 2018.
Untuk, Lion Air menyiapkan empat penerbangan tambahan per hari mulai 1 sampai 30 Juni 2018 atau totalnya sebanyak 120 penerbangan.
Sementara, Batik Air menyiapkan tiga penerbangan per hari mulai 1 Juni sampai 30 Juni dengan total keseluruhan 90 penerbangan ekstra.
Baca juga: 136 Kelompok Masyarakat Terima Hibah Rp5,93 MIliar dari Dinas Pangan Sumbar
Selanjutnya, Sriwijaya Air juga menyediakan empat penerbangan tambahan setiap hari mulai 1 sampai 30 Juni dengan total 120 penerbangan.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
- Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
- BPKH Hajj Run 2024 Diikuti Peserta dari Berbagai Provinsi di Indonesia
- Ketua Perwosi Sumbar Beri Penghargaan Khusus untuk Atlet dan Pelatih Wanita Berprestasi di PON dan Peparnas 2024
- Sumbar Kirim 57 Atlet untuk Berlaga Peparnas XVII Jawa Tengah, Dua Emas jadi Target
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024