Pariwara Pemkab Solok Selatan: Anita CT Desak Kawasan SRG Segera Direstorasi

Kamis, 08 Maret 2018, 21:48 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Pariwara Pemkab Solok Selatan: Anita CT Desak Kawasan SRG Segera Direstorasi
Bupati Solsel, Muni Zakaria foto bersama Anita CT dan pihak terkait lainnya, saat kunjungannya ke Kawasan Saribu Rumah Gadang (SRG) di Nagari Koto Baru, Kecamatan Sungai Pagu, Senin (5/3/2018). (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews - Anita Chairul Tanjung berkeinginan melakukan restorasi salah satu rumah gadang yang ada di Kawasan Saribu Rumah Gadang (SRG) di Nagari Koto Baru, Kecamatan Sungai Pagu. Hal ini dilakukannya, agar peninggalan budaya ini bisa dilestarikan sebagai bukti daerah ini merupakan daerah pusat budaya pada zaman dulu.

"Saya sangat kagum dan takjub akan keelokan kawasan SRG ini. Dimana, di satu kawasan terdapat ratusan rumah gadang yang terdiri dari berbagai jenis dan miliki suku yang ada," kata Anita CT saat kunjungannya, Senin (5/3/2018).

Untuk turut melestarikannya, dirinya nanti bersama CT corps akan melakukan restorasi terhadap salah satu rumah gadang yang ada di kawasan ini.

"Nanti kita akan bantu salah satu rumah gadang untuk direstorasi. Untuk nominalnya, antara Rp500 juta hingga Rp1 miliar," katanya.

Baca juga: DPRD Solsel Bahas Strategi Percepatan Pelaksanaan Tugas Legislasi dengan DPRD Sumbar jelang Akhir Masa Jabatan

Menurutnya, nanti diserahkan sepenuhnya kepada Pemkab Solok Selatan untuk memilih rumah gadang yang layak untuk direstorasi. Yang penting pihaknya, turut serta dalam pelestarian peninggalan budaya ini.

"Selain restorasi nantinya, saya juga turut membantu promosi kawasan ini agar lebih dikenal hingga kemancanegara. Salah satunya, seluruh karyawan CT Corps dan Trans Corps diwajibkan untuk datang ke kawasan SRG sebelum berwisata ke luar negeri," jelasnya.

Baca juga: Pemilu 2024 Ganggu Capaian Target Legislasi, Komisi 1 DPRD Solsel Konsultasi dengan DPRD Sumbar

"Saya tanya karyawan yang ikut, udah pernah ke Solsel? Ternyata, mereka belum pernah ke Solsel. Sepulang dari sini, Saya akan bicara ke suami, supaya seluruh karyawan CT Corp, untuk berkunjung ke Solsel, ini hukumnya wajib," katanya.

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: