Mahyeldi Motivasi KJKS BMT se-Padang Selatan

Minggu, 28 Januari 2018, 20:21 WIB | Olahraga | Kota Padang
Mahyeldi Motivasi KJKS BMT se-Padang Selatan
Walikota Padang, Mahyeldi dt Marajo memberikan arahan pada Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2017 Koperasi Jasa Keuangan Syariah Baitul Maal wat Tamwil (KJKS BMT) kelurahan se-Kecamatan Padang Selatan di SMAN 6 Padang, Sabtu (27/1/2018). (humas)

VALORAnews - Walikota Padang, Mahyeldi dt Marajo membuka sekaligus memberikan arahan dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2017 Koperasi Jasa Keuangan Syariah Baitul Maal wat Tamwil (KJKS BMT) kelurahan se-Kecamatan Padang Selatan di SMAN 6 Padang, Sabtu (27/1/2018).

Kegiatan ini dihadiri camat, lurah serta pengurus dan manajer KJKS BMT di masing-masing kelurahan di kecamatan setempat.

Mahyeldi menyampaikan, 104 KJKS BMT di tiap kelurahan se-Kota Padang, diharpkan terus mengalami kemajuan dan peningkatan. Terutama dalam mengelola keuangan secara profesional sehingga terus berkembang yang tentunya berdampak positif bagi masyarakat.

"Melalui KJKS BMT, kita ingin memacu pertumbuhan ekonomi masyarakat secara menyeluruh. Sehingga, diharapkan mampu mendukung dalam mengentaskan kemiskinan di Kota Padang, dengan pemberian bantuan dana modal usaha melalui koperasi jasa keuangan berbasis syari'ah," imbuhnya.

Baca juga: RSUD M Natsir Solok Miliki Layanan Jantung Intervensi

Oleh karena itu, Mahyeldi meminta lurah dan pengurus KJKS, juga mendata warganya dengan baik dan mengajak untuk menggunakan dan memanfaatkan dana KJKS BMT. Sementara, juga diharapkan untuk dapat memantau dan mengajak warga yang kaya atau memiliki perusahaan besar untuk ikut serta dalam KJKS BMT.

"Sehingga, itu akan lebih mendukung secara cepat majunya KJKS kedepan. Semoga dengan itu semakin meningkatnya peluang produktivitas ekonomi masyarakat," tukasnya.

Dikesempatan itu, Mahyeldi juga melihat laporan dan hasil perkembangan keuangan KJKS BMT Tahun Buku 2017 di masing-masing kelurahan se-Kecamatan Padang Selatan. Seperti diketahui, hampir rata-ratanya mengalami kemajuan dan peningkatan signifikan. (rls/vri)

Baca juga: Gubernur Jamu Keluarga Besar Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi di Istana Gubernuran, Ini Peluang yang Dibicarakan

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: