Julius Sitanggang akan Gelar Konser Kemanusiaan

Minggu, 02 Juli 2017, 23:15 WIB | Olahraga | Nasional
Julius Sitanggang akan Gelar Konser Kemanusiaan
Poster Konser Julius Sitanggang. (istimewa)

Dari pembelian tiket, para penonton juga akan disuguhi snack dan minuman. Konser ini juga akan dihadiri oleh bintang tamu dari para artis terkenal Indonesia, tentu akan menjadi kejutan tersendiri bagi para penonton yang menghadirinya.

"Masa-masa kecil saya ditemani lagu-lagu Julius Sitanggang yang lirik-lirik lagunya sangat memotivasi kehidupan saya agar selalu tabah dan tegar menghadapi peliknya kehidupan, hingga mampu meraih kesuksesan. Lagu-lagu Julius Sitanggang sangat mempengaruhi kehidupan masa lalu saya hingga sekarang," kata Pipin Temi Gandi, salah seorang fans setia Julius Sitanggang dan De Joli's.

Menelisik muatan lirik lagu-lagu Julius Sitanggang, sebagian besar bermuatan pesan-pesan kemanusiaan, seperti pada lagu Tabahlah Mama. Lagu ini berkisah tentang seorang anak ditinggalkan ayahnya, dengan runtunan penderitaan dihadapi, memberikan motivasi hidup agar tak mudah berputus asa.

Baca juga: PT Martel Tawarkan KWT Mandeh jadi Konservasi Lumba-lumba, Ini Respon Wagub Sumbar

Pada lagu balada Penyemir Sepatu, nurani kita seperti disentakkan pada keadaan hidup sekitar, bahwa ada anak-anak usia dini mengais kehidupan dengan menyemir sepatu, agar bisa bertahan hidup dan tidak mati kelaparan.

Untuk lagu Sebuah Penantian, kita seperti diajak larut dengan penderitaan anak-anak korban perceraian. Sedangkan lagu Balada si Tua, menggambarkan kemiskinan di tengah megahnya kota metropolitan.

Sementara itu, pada lagu Maria, kita diajak peduli untuk memaknai persahabatan dan kesetiakawanan pada orang-orang pengidap penyakit tak terobati. Beragam permasalahan kemanusiaan di Tanahair diangkat pada lagu-lagu Julius Sitanggang.

Lagu-lagu Julius Sitanggang yang menginspirasi dan memperjuangkan kemanusiaan, menjadi solusi bagi penikmat lagunya untuk bertarung dengan kenyataan hidup, agar tabah, tegar, tak mudah berputus asa, dan mengajak untuk bangkit kembali, 'Tiada duka sepanjang masa'.

Hari ini permasalahan-permasalahan kemanusiaan di Indonesia belum mampu kita tuntaskan, dan semoga konser Julius Sitanggang ini mendapat dukungan dari siapapun agar berbagai permasalahan kemanusiaan di Tanahair selalu jadi kepedulian untuk kita atasi bersama.

"Bagi yang belum memesan tiket konser Julius Sitanggang pada 30 Juli 2017 nanti, dan juga bagi yang ingin jadi sponsor konser kemanusiaan ini, dapat menghubungi nomor 087888165561," kata Ranto Sitanggang, kakak kandung Julius Sitanggang. (rls)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI