PAN Sumbar Ajak Perantau Minang Dukung Anies-Sandi

Sabtu, 25 Maret 2017, 14:19 WIB | Kuliner | Nasional
PAN Sumbar Ajak Perantau Minang Dukung Anies-Sandi
Panwil DPP PAN Sumbar, HM Asli Chaidir bersama jajaran pengurus PAN provinsi, memberikan keterangan pers terkait dukungan partai itu pada pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno di Padang, Jumat (24/3/2017). (Istimewa)

VALORAnews - Keputusan DPP PAN untuk mendukung pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno di putaran kedua Pilkada DKI Jakarta, maka PAN di Sumbar diintruksikan untuk ikut berperan serta memenangkan pasangan tersebut dengan mengimbau para perantau Minang di Jakarta yang menjadi kerabat atau famili untuk memilih Anies-Sandi.

Demikian disampaikan Anggota DPR RI, Asli Chaidir, Jumat (24/3/2017) bersama pengurus PAN Sumbar diantaranya MPP DPW Sofiarman Fito, Wakil Ketua Fazril Ale, Rizal Ramon dan Wakil Sekretaris Isa Kurniawan, Ketua DPD PAN Padang Hendri Septa dan pengurus lainnya.

"Diminta kepada seluruh kader PAN di Sumbar untuk mengamankan keputusan yang telah ditetapkan DPP PAN tentang mendukung Anies-Sandi pada Pilkada DKI Jakarta putaran II. Diminta untuk mengimbau dunsanak maupun f"mili yang ada di Jakarta untuk memilih Anies-Sandi," ujar Panwil PAN Sumbar itu.

Pilihan kepada Anies-Sandi, ungkap Asli, terang dia, telah melalui pertimbangan dan kajian yang matang. "Akhirnya DPP memutuskan untuk mendukung Anies-Sandi setelah mendengar aspirasi yang berkembang di tengah-tengah kader PAN dan suara arus bawah," ujarnya.

Baca juga: Tasyakuran Anies-Sandi, Irwan Prayitno: Rekonsiliasi Jakarta untuk Maju Bersama

Pengurus DPW PAN yang hadir sepakat untuk menjabarkan kebijakan mendukung Anies-Sandi secara massif ke kader dan simpatisan PAN di Sumbar.

"Walaupun pilkadanya di Jakarta, tetapi dengan mengajak perantau dan famili yang menjadi pemilih di Jakarta tentunya akan bermanfaat juga untuk mendulang suara," sebut Isa Kurniawan. (rel/kyo)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI