Minangkabau Cup Diharapkan Dorong Prestasi Olahraga Sumbar
VALORAnews - Tiupan pupuik sarunai, menandai pembukaan Minangkabau Cup 2017, 'Bakti untuk Nagari.' Iven sepakbola anta kecamatan se-Sumbar ini, diikuti ratusan klub sepakbola kategori U-12, U-14 dan U-16.
Turnamen ini digelar untuk kedua kalinya pada 2017 ini. Turnamen akan diikuti tim dari 167 kecamatan dari 19 kabupaten yang ada di Sumatera Barat. Iven ini diharapkan mampu mendorong prestasi olahraga Sumatera Barat dan mendulang prestasi nasional.
Ketua DPRD Sumatera Barat, Hendra Irwan Rahim menghadiri pembukaan turnamen sepakbola Minangkabau Cup, Minggu (12/2/2017) menyampaikan harapan tersebut. Keberhasilan dalam olahraga merupakan bagian dari prestasi pembangunan daerah.
"Turnamen ini sangat bagus dan strategis dalam meningkatkan semangat berolahraga. Kami tentu berharap hal ini akan mendorong prestasi olahraga ke depan," katanya.
Baca juga: Hendra Irwan Rahim: Peredaran Narkoba harus Diantisipasi sejak Dini
Menurut Hendra, sesuai yang dicita-citakan para penggagas iven ini, Minangkabau Cup merupakan iven strategis dalam mencari bibit-bibit sepakbola potensial. Dari iven yang diikuti para remaja dari seluruh Sekolah Sepakbola (SSB) di Sumatera Barat ini, akan lahir pesepakbola potensial yang akan menorehkan prestasi di tingkat nasional bahkan internasional.
Dia menegaskan, Pemerintah dan DPRD Sumatera Barat, saat ini memberikan perhatian serius terhadap keolahragaan. Keseriusan itu dibuktikan dengan digagasnya Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Keolahragaan dan saat ini masuk dalam tahap pembahasan.
"Ini bukti keseriusan pemprov dan DPRD dalam mendorong prestasi olahraga khususnya dan kemajuan bidang keolahragaan umumnya," ujar dia.
Hendra berharap, Minangkabau Cup yang akan berlangsung selama empat bulan itu, berlangsung dengan baik dan sportif. Diharapkan juga, ivent tersebut mendapatkan bibit-bibit potensial yang akan mengharumkan nama Sumatera Barat pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua, Agustus 2020 mendatang.
Baca juga: Hendra Irwan Rahim: Koperasi itu Enak Dibicarakan, Susah Dilaksanakan
Hendra menegaskan, olahraga akan melahirkan generasi muda yang sportif, jujur dan berkarakter. Untuk itu, melalui event-event olahraga yang diselenggarakan bisa menumbuhkan semangat olahraga di tengah masyarakat.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- WI Sumbar Satu Suara Mendukung: Agus "Abien" Suardi Terpilih Aklamasi di Ajang Musprovlub KONI Sumbar
- Tiga Tim Siap Saling Kalahkan di Friendly Cup Satnite
- Lapas Perempuan Padang Gelar Turnamen Badminton Antarpegawai
- Balari Malam Meriahkan Hari Jadi Media Online Topsatu
- Rakyat Sumbar Futsal Cup I Ditabuh, Siapkan Klub Futsal Sekolahmu
Nonton Piala Dunia Gratis, Ini Link Yalla Shoot Tanpa Blokir
Sport - 27 November 2022
Ini 8 Saluran Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022
Sport - 24 November 2022