Api Porprov XIV Telah di Padang

Jumat, 18 November 2016, 15:29 WIB | News | Kota Padang
Api Porprov XIV Telah di Padang
Wawako Padang, Emzalmi menyerahkan obor Porprov XIV-2016 pada atlet Kota Padang, untuk diarak keliling kota, Jumat (18/11/2016). (humas)

VALORAnews - Setelah melakukan prosesi pengambilan api Porprov XIV di Nagari Pariangan, Kabupaten Tanahdatar, Kamis (17/11/2016) pagi oleh Walikota Padang, H Mahyeldi dan rombongan, sorenya api Porprov telah sampai di Padang.

Api obor ini dibawa Ketua Rombongan, Asnel yang diterima langsung Wakil Walikota, Emzalmi serta hadir unsur Forkopimda di batas kota Kecamatan Koto Tangah.

Setelah diterima, api obor untuk Porprov itu kemudian diserahkan Emzalmi pada pasukan kirab api Porprov yakni 14 atlet yang pernah menorehkan prestasi dan mengharumkan nama Kota Padang di kancah nasional.

Api Porprov pun kemudian diarak melewati jalan-jalan utama Kota Padang hingga finish di Kantor Balaikota Padang di Aia Pacah. Untuk sementara waktu, Api Porprov akan disemayamkan di kantor pusat pemerintahan Kota Padang itu, jelang kembali diarak menuju arena pembukaan Porprov XIV di GOR H. Agus Salim yang ditabuh pada Sabtu (19/11/2016) malam. (vri)

Baca juga: Emzalmi Lepas Jenazah Ibunda Arfian

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI