Muskotlub KONI Padangpanjang Ditabuh 2 Juni
VALORAnews -- Musyawarah Kota (Muskot) KONI Padangpanjang, akan digelar 2 Juni 2016. Pemilik suara, sebanyak 23 dari 30 cabang olahraga yang aktif di Kota Padangpanjang. Pemilihan ketua untuk masa jabatan 2016-2020 ini, melalui Muskot luar biasa.
"Jadwal Muskotlub ditetapkan, setelah adanya rapat tim carateker KONI yang difasilitasi Porbudpar," ungkap Kepala Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Porbudpar) Padangpanjang, Sri Syahwitri, Senin (30/5/2016).
Dikatakan, carateker KONI Padangpanjang adalah Ketua Fazril Ale, Batlimus (sekretaris) dan Darmansyah (bendahara). Anggota terdiri dari Harrialdi, Yunelson, Fendri Munandar, Dasril Djamin, Budi Kurniswan dan Doni S Osmon.
"Tugas carateker yang ditunjuk KONI Sumbar, menyelenggarakan tugas harian KONI Padangpanjang sekaligus menyiapkan penyelenggaraan Muskotlub," terangnya.
Ditambahkan Batlimus, sebelum pelaksanaan pemilihan ketua, tim carateker terlebih dulu membentuk panitia pelaksanaan. "Panitia sudah ada, tinggal pelaksanaan pemilihan ketua malalui Muskotlub," ujarnya. (bri/rls)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- 2 Km Badan Jalan Nasional di Jalur Lintas Sumatera Lembah Anai Amblas
- Banjir Bandang Landa 3 Kabupaten di Sumbar, 15 Orang Meninggal Dunia dan 16 Orang Luka
- Kerugian Warga Padang Panjang Akibat Erupsi Gunung Marapi Capai Rp13 Miliar
- Pendaftaran Calon Tamtama Polri Gelombang I Dibuka hingga 21 September 2022
- Diskominfo Ajak Masyarakat Segera Beralih ke Siaran Digital, Ampera: Literasi Tontonan Diperlukan