Wujudkan Padang Tertata, Asrinaldi: Kita Harus Dorong Pol PP Tegakkan Perda

Minggu, 17 April 2016, 19:24 WIB | News | Kota Padang
Wujudkan Padang Tertata, Asrinaldi: Kita Harus Dorong Pol PP Tegakkan Perda
Dosen FISP Unand, Asrinaldi. (istimewa)

VALORAnews - Keteraturan sebuah kota, mencerminkan wibawa pemerintahnya. Semakin tertata sebuah kota, menunjukan bahwa pemerintah ada dan bekerja. Pol PP Padang sebagai perpanjangan tangan pemerintah Kota Padang dalam menegakan Perda, harus sama-sama didorong untuk melakukan tugasnya dengan baik.

"Kita harus sama-sama mendorong agar Sat Pol PP menjalankan tugasnya dengan baik dengan bertindak tegas. Sehingga, kota ini jadi kian tertata dan teratur," sebut dosen FISP Unand, Asrinaldi, sebagaimana rilis Pemko Padang yang diterima.

Dijelaskan, sesuai UU No 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, pemerintah daerah berkewenangan membentuk lembaga Satpol PP, untuk mengawal penegakan aturan dari Perda yang dibuatnya, untuk mengatur daerah.

Disatu sisi, menurutnya, dalam menjalankan tugas, Satpol PP memang akan selalu berbenturan dengan masyarakat kecil seperti PKL. Tapi disisi lain, menjaga ketertiban kota adalah tanggung jawab yang harus dijalankan secara konsisten.

Baca juga: Nongkrong Hingga Larut Malam dengan Teman Pria di Taplau dan Pedistrian Khatib, 7 Perempuan Diamankan

"Tugasnya adalah menegakkan Perda. Seperti melakukan penertiban PKL yang menempati trotoar. Sehingga trotoar kembali ke fungsinya seperti semula. Menjaga ketertiban umum, memastikan tempat tempat yang mengundang keramaian aman dan tertib," sebut dia. (Baca: Satpol PP jangan Keder Tegakkan Aturan)

Justru, kata dia, kalau kota ini sudah tertata rapi, maka masyarakat perlu mengapresiasi Satpol PP. Karena hal itu menunjukan Pol PP-nya sudah bekerja dengan baik.

Cuma, terang Asrinaldi, dalam menjalankan tugasnya, Satpol PP diharapkan lebih elegan dan memegang teguh prinsip-prinsip kemanusiaan. Tanpa prinsip itu, akan semakin sulit bagi Satpol PP dalam mengemban tugasnya.

Pendekatan secara preventif perlu dilakukan dengan maksimal, disamping tindakan represif dengan melakukan penegakan hukum secara langsung. (rls)

Baca juga: Nongkrong di Tempat Sepi Hingga Dinihari, Dua Sejoli Diangkut Satpol PP

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: