Mahyeldi Perintahkan Disdik Perhatikan UKS dan Kafetaria Sekolah
VALORAnews - Unit Kesehatan Sekolah (UKS) dan kafetaria, merupakan bagian terpenting yang harus ada di sekolah. Hal ini akan membuat lingkungan yang sehat, hadir di sekolah.
Demikian dikatakan Walikota Padang, H Mahyeldi Dt Marajo, saat jadi inspektur upacara di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Padang, Senin (11/4/2016).
"Sekolah harus jadi tempat yang menyehatkan," kata Mahyeldi.
Dia melihat, saat ini dalam pembangunan sekolah, kerap tidak memerhatikan perencanaan lingkungan sekolah. Seperti letak UKS dan kafetaria.
Baca juga: KPHP Pessel Imbau Masyarakat Awasi Illegal Logging
"Selama ini kita sering alpa. Padahal, itu merupakan syarat kesehatan bagi siswa dan masyarakat sekitar," ungkap Mahyeldi.
Dia menekankan, sekolah mesti menghadirkan lingkungan yang baik. Sekolah diharapkan jadi tempat menyenangkan bagi siswa. "Karena sekolah merupakan tempat menciptakan orang besar. Menyiapkan orang yang bermoral, berakhlak dan berkarakter, karena itu perlu didukung dengan lingkungan kondusif, sehat dan menyenangkan," beber dia.
Mahyeldi menyebut, setiap sekolah diharapkan untuk mengawasi dan memeriksa makanan yang dibuat di kafetaria sekolah. Apakah makanan yang dimasak terdapat zat yang baik atau tidak. "Sekolah dan Dinas Pendidikan, mesti memasukan perencanaan ini," ujar Mahyeldi.
Dia lalu menceritakan, pernah suatu kali dirinya diundang suatu kementerian untuk hadir dalam sebuah acara. Ketika itu panitia dari kementerian mengajak seluruh undangan untuk makan siang di sebuah kafetaria sekolah. "Ini artinya makanan yang terdapat di kafe sekolah itu, tidak saja layak dikonsumsi siswa, tetapi juga tamu Internasional. Tentunya memenuhi syarat kesehatan," ungkap Mahyeldi.
Tidak saja menyinggung UKS dan Kafetaria, Mahyeldi juga menekankan pentingnya taman di sekolah. Sebab, taman merupakan obat manjur bagi guru dan siswa. "Kenapa keberadaan taman baik bagi sekolah? Sebab, ketika siswa dan guru diperas otaknya di sekolah, tentunya sangat melelahkan. Cara menyegarkan pikiran kembali, dianjurkan memandang bunga-bungaan dan daunan hijau," pungkas Mahyeldi.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan
- Reses Dapil, Albert Hendra Lukman Jemput Aspirasi Penerima KIP dan PIP di Kota Padang
- Warga Piai Tengah Minta M Iqra Chissa Perjuangkan Perbaikan Irigasi dan Jalan
- Tampung Aspirasi Warga Kecamatan Padang Timur, Muhidi Sarankan Ada Rembug Warga yang Bukan Musrenbang
- Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya