Komisi IX DPR Selidik Kondisi BLK di Sumbar
VALORAnews - Balai Latihan Kerja (BLK) yang ada di Sumbar, jadi sorotan Komisi IX DPR RI yang melakukan kunjungan kerja ke Padang dan sejumlah daerah lainnya di Sumbar, Senin (27/4/2015). Menurut Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Ermalena, kondisi kekinian BLK di Indonesia sudah sangat jauh tertinggal.
"Kondisinya sudah tertinggal semua. Baik itu dari segi Sumber Daya Manusia (SDM) maupun peralatan yang dimiliki, sehingga perlu untuk direvitalisasi. Untuk di Sumbar kita belum tahu, nanti kita akan kunjungi," ungkap Ermalena, saat dialog dengan gubernur Sumbar di aula gubernuran, tadi pagi. (Baca juga: Gubernur: BLK Butuh Direvitalisasi)
Menurut Ermalena, revitalisasi BLK ini diperlukan, untuk peningkatan kualitas kerja juga sebagai salah satu langkah untuk menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) pada akhir 2015 ini. (Baca juga: 67 Persen Lulusan BLK Terserap Dunia Kerja)
Selain itu, kata Ermalena, pelatih di BLK juga harus ditingkatkan sekaligus disesuaikan dengan kebutuhan dunia kerja saat ini. (klg)
Baca juga: BLK PAINAN: Ratusan Pemuda Dilatih Service Sepeda Motor di Pessel
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- DPR RI: Iven Pariwisata jadi Pemicu Pertumbuhan Ekonomi Sumbar di Lajur Positif Semester I 2023
- Digugat ke PN Jakarta Selatan, BANI Yakin Putusan Majelis Arbiter Kuat
- Kembangkan Potensi Wisata Pulau Bangka, Ini Saran Selebriti Rafi Ahmad
- Ini Nama dan Lokasi 32 Bandara Internasional di Indonesia, Sebagian akan Dipangkas Menteri BUMN
- Masuk Monas Mesti Pakai JakCard, Ini Harga dan Tarif Masuk Januari 2023
Mahmud Marhaba Lantik Pengurus Provinsi dan Daerah PJS se-Gorontalo
Nasional - 12 November 2024
Fadli Zon Raih 2 Rekor MURI, Ini Alasan Jaya Suprana
Nasional - 03 November 2024