Sumbar Kirim 30 Kafilah Ikuti MTQ VII Korpri, Target Masuk 3 Besar
Dalam perlombaan kali ini, Provinsi Sumbar tidak mengunci target sebagai juara umum, tapi lebih realistis yakni masuk dalam tiga besar.
"Semoga kita bisa mempertahankan prestasi. Kalau tidak juara umum, minimal bisa masuk tiga besar," ucap Audy menegaskan.
Selain bicara tentang prestasi, Audy juga mengingatkan kafilah terkait pentingnya membangun jaringan melalui silaturahmi.
Baca juga: Plt Gubernur Gubernur Sumbar Sampaikan Terima Kasih Masyarakat pada Kepala Basarnas, Ini Alasannya
Apalagi, seluruh pesertanya adalah ASN yang memiliki banyak kesamaan secara tugas dan fungsi.
Sementara itu, Ketua Harian Pengurus Korpri Sumbar, Andri Yulika menerangkan, proses seleksi peserta untuk jadi perwakilan Sumbar untuk MTQ Nasional Korpri ini sangat ketat.
Kafilah Sumbar nantinya akan bertanding dalam 9 cabang dan 16 nomor perlombaan. Cabang-cabang itu meliputi Tilawah, Tartil, Tahfiz (seperti Juz 30, Surah Al-Baqarah, hingga An-Nisa) dan cabang seni Al-Quran seperti Khat Dekorasi, Khat Digital Klasik, dan Kontemporer.
"Kafilah kita juga akan bertanding pada cabang Dakwah, Doa, Khutbah Jumat, Adzan dan Penulisan Artikel Al-Quran," terang Andri Yulika.
Dengan segala persiapan yang sudah dilakukan, Andri optimistis, kafilah Sumbar akan mampu bersinar dalam MTQ Korpri VII Tingkat Nasional di Palangkaraya, Provinsi Kalimantan Tengah.
"Dengan bekal yang kuat, kami yakin kafilah Sumbar dapat memberikan yang terbaik," tutup Andri. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- BNNP Sumbar Musnahkan 624,5 Kg Ganja dengan cara Dibakar di Krematorium
- Polda Sumbar Larang Personel Perokok Ikut Kawal Proses Sortir dan Lipat Suara Suara
- Jalan Kecil dan Rusak Serta Blank Spot jadi Potensi Kerawanan Pemilihan Serentak 2024 di Sumbar
- Basarnas Gelar Simulasi Latgab Megathrust, Audy: Kesiapsiagaan Sumbar Makin Terasah
- Nanda Satria Ajak Orang Tua Sekolahkan Anak ke Pendidikan Vokasi Saat Reses di Ujung Pandan