Pelepasan 27 Ekor Merpati Tandai Peresmian Kampung Pengawasan Partisipatif Bawaslu Padang

Selasa, 29 Oktober 2024, 13:18 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang
Pelepasan 27 Ekor Merpati Tandai Peresmian Kampung Pengawasan Partisipatif Bawaslu Padang
Anggota Bawaslu Sumbar, Muhamad Khadafi bersama Eris Nanda (ketua Bawaslu Padang) serta Forkopimda dan undangan lainnya, melepaskan 27 ekor merpati menandai peresmian Kampung Pengawasan Partisipatif di Tugu Merpati, Senin pagi. (mangindo kayo)

"Politik uang akan membuat biaya yang dikeluarkan calon jadi tak wajar. Ini harus kita hindari agar para calon pemimpin kita saat terpilih, tak berpikiran untuk mengembalikan biaya yang telah dikeluarkan," ungkap Eris Nanda.

Dikesempatan itu, Ketua Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Padang, Firdaus Yusri membacakan empat poin deklarasi kampung pengawasan partisipatif.

Di antaranya mewujudkan pemilihan yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil. Kemudian, berani melaporkan jika terjadi dugaan pelanggaran pemilihan.

Selanjutnya, mewujudkan pengawasan partisipatif masyarakat. Terakhir, mewujudkan pemilihan yang aman, tertib, damai, berintegritas, tanpa hoax, tanpa politisasi SARA dan tanpa politik uang.

Hadir dalam peluncuran ini, Kabag Ops Polresta Padang Kompol M Rizky C, perwakilan Dandim Padang, camat dan sejumlah lurah di Kota Padang serta jajaran ASN lainnya. (*)

Halaman:
1 2 3
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI