MUI PESSEL Kerjasama dengan LPPL Radio Langkisau FM

Senin, 19 Agustus 2024, 02:05 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pesisir Selatan
MUI PESSEL Kerjasama dengan LPPL Radio Langkisau FM
MUI Pessel Kerjasama dengan Lembaga Penyiar Publik Lokal (LPPL) Radio Langkisau FM, Selasa (13/8/2024). FOTO: Dok Diskominfo Pessel

PESISIR SELATAN (19/8/2024) - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat, melakukan kerjasama dengan Lembaga Penyiar Publik Lokal (LPPL) Radio Langkisau FM, upaya berbagai persoalan umat berkaitan dengan opini publik menyesatkan, bisa terselesaikan dengan baik.

Dalam relis Diskominfo Pessel, Senin (19/8/2024), penandatanganan kerjasama MUI Pessel dengan radio milik Pemkab Pessel (di bawah Dinas Kominfo) tersebut, dilakukan pada Selasa lalu.

Bertempat di ruang studio LPPL Radio Langkisau FM, di

Komplek Gedung Painan Convention Centre (PCC). Dihadiri Ketua MUI Pessel, H Mukhrizal dan Kepala Dinas Kominfo, Wendi.

Baca juga: SDGs 2030: Kabupaten Pesisir Selatan Pilot Proyek GIZ Indonesia - Jerman

Ikut hadir di acara penandatanganan kerja sama tersebut: Sekretaris Umum MUI Pessel Hirdamli, Komisi Dakwah Hardimen, Sekretaris Kominfo Hamdi, serta para tamu undangan lain.

Ketua MUI Pessel Mukhrizal, dalam kesempatan itu menyampaikan syukur dan juga ucapan terimakasih, atas dilakukannya penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Dinas Kominfo tersebut.

"Melalui kerjasama ini, maka terkait berbagai kegiatan yang akan dilakukan oleh MUI Pessel untuk kepentingan umat, bisa terlaksana dengan maksimal, terutama sekali dalam mensyiarkan agama," ujarnya.

Sementara, Kepala Dinas Kominfo Pessel, Wendi, juga menyampaikan apresiasinya terhadap langkah dilakukan oleh MUI terkait MoU dengan Diskominfo setempat.

Baca juga: Fenomena Tak Mau Menikah dan Punya Anak, Provinsi Jeollabuk-do Minta Sumbar Pasok Tenaga Kerja Kesehatan dan Pertanian

"Saya akui, saat ini banyak persoalan umat yang terjadi, dan perlu untuk dihadapi. Tentunya itu, tidak saja menjadi permasalahan MUI, tapi merupakan tanggung jawab bersama dengan pemerintah," katanya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Tusrisep
Editor: Tusrisep
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI