DPRD Jambi Pelajari Kiat DPRD Sumbar dalam Menjalin Kemitraan dengan Pemerintah Daerah
PADANG (13/6/2024) - Sekretaris DPRD Sumatera Barat (Sumbar), Raflis mengungkapkan, hubungan DPRD Sumbar dengan Pemerintah Daerah, tak lepas dari tugas pokok dan fungsi serta peran DPRD sebagaimana diatur oleh peraturan dan perundang-undangan yang ada.
"Selama ini, DPRD Sumbar menjalankan tupoksi legislasi, budgeting dan controling sebagaimana diamanatkan undang-undang," jelas Raflis.
Hal itu disampaikan Raflis, saat menerima kunjungan kerja (Kunker) DPRD Provinsi Jambi di ruangan kerjanya, Kamis.
Pada kesempatan itu, Raflis didampingi beberapa pejabat di lingkungan Sekretariat DPRD Provinsi Sumatera Barat.
Raflis mengatakan, DPRD Sumbar terbuka dalam menerima kunjungan kerja dari DPRD daerah lain.
"Kami sangat senang dikunjungi DPRD Provinsi Jambi. Kami terbuka menerima kunker dari pihak mana pun. Ini suatu kehormatan bagi kami," ujarnya.
Pertemuan berlangsung dengan penuh kehangatan dan suasana kekeluargaan sebagai daerah yang bertetangga.
Pimpinan rombongan DPRD Provinsi Jambi mengatakan, kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan bertukar informasi.
Baca juga: DPRD Jambi Pelajari Kiat DPRD Sumbar dalam Menyiapkan Anggaran yang Mendorong Pertumbuhan Ekonomi
"Kami juga ingin menggali pengalaman DPRD Sumbar dalam rangka memperkuat peran DPRD dalam pembangunan daerah," ucapnya.
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar