Hari Kelima Banjir Lahar Dingin di Agam, 22 Korban Meninggal Dunia Ditemukan, Sinergisitas Diperkuat
AGAM (16/5/2024) - Kalaksa BPBD Agam, Budi Prawiranegara tegaskan arti penting rapat evaluasi harian penanggulangan bencana banjir bandang dan tanah longsor.
Rapat menghadirkan jajaran pemerintah di 6 kecamatan terdampak banjir bandang lahar dingin Gunung Marapi dan tanah longsor yang terjadi Sabtu, 11 Mei 2024 lalu.
"Komunikasi dan sinergitas serta kerjasama di antara komponen penanganan dampak bencana, merupakan salah satu kunci keberhasilan penanggulangan bencana," ungkap Budi usai rapat di posko utama di SDN 08 Simpang Bukik, Nagari Bukit Batabuah, Kecamatan Canduang, Rabu.
Rapat evaluasi yang ketiga kalinya ini, merupakan cara dalam membangun serta memelihara kesinambungan komunikasi dan kerjasama yang solid, guna mengevaluasi kegiatan yang telah dilakukan.
Baca juga: Pjs Bupati Agam Pimpin Rapat Koordinasi Jelang Pencoblosan Pemilihan Serentak 2024, Ini yang Dibahas
Seperti, evakuasi korban, penyaluran bantuan pemakanan, merencanakan langkah-langkah berikutnya serta mencari solusi tentang hambatan-hambatan yang ditemui sekaligus menerima laporan dari masing-masing Satgas.
"Sesuai arahan Bupati Agam, setiap sore pada masa tanggap darurat, kami selalu melakukan rapat evaluasi guna menentukan langkah-langkah yang perlu diambil dalam penanganan bencana ini," terangnya.
"Rapat sekaligus mencari jalan keluar terhadap masalah yang timbul dan membangun komunikasi yang lebih intens," tambah Budi melalui Kabid KL, Ichwan Putra Danda.
Dikatakan, rapat dilaksanakan pada sore hari, guna mendapatkan informasi yang lengkap terhadap Protap yang telah dilakukan serta memperbaiki kekurangan sarana prasarana pendukung untuk keesokan harinya.
Baca juga: Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
"Jika ada sarana prasarana yang kurang dalam melakukan evakuasi untuk esok hari, kita bicarakan juga dalam rapat ini agar dapat ditentukan cara mengatasinya dengan menyampaikan pada pimpinan atau minta bantuan pada pihak-pihak terkait," sambung Ichwan.
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Bupati Agam Pimpin Rapat Koordinasi Jelang Pencoblosan Pemilihan Serentak 2024, Ini yang Dibahas
- Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
- Sekda Agam Tandatangani Perjanjian Kerjasama Pemungutan Opsen Pajak dengan Pemprov Sumbar
- Pjs Bupati Agam Hadiri Rapat Mendagri Bersama Komisi II DPR RI, Bahas Kesiapan Pilkada Serentak 2024
- Ketua Pengadilan Tinggi Padang Kunjungi Pemkab Agam, Ini yang Dibicarakan