Serahkan Berkas Pencalonan, Yulianto Incar Partai Demokrat jadi Perahu di Pilkada Pasbar 2024
PASBAR (30/4/2024) - Bupati Pasaman Barat periode 2015-2020, Yulianto kembalikan dokumen persyaratan sebagai bakal calon bupati periode 2024-2029 ke Partai Demokrat, Selasa.
"Hari ini, berkas persyaratan lengkap telah kita berikan. Kita akan ikuti mekanisme partai, sehingga bisa diusung untuk mengikuti Pilkada 2024," kata Yulianto.
Ia menegaskan, siap untuk maju jadi calon bupati dan kembali memimpin Pasaman Barat yang lebih bermartabat dan lebih maju.
"Dukungan rakyat sangat diharapkan untuk mewujudkan perubahan dan perbaikan demi masyarakat," ujarnya.
Baca juga: Dapat Nomor Urut Dua di Pilwako Padang 2024, Muhammad Iqbal: Ini Nomor Keberuntungan
Menurutnya, Partai Demokrat sebagai partai besar tentu selalu bersama rakyat. Partai Demokrat siap kembali memperjuangkan aspirasi rakyat, demi mewujudkan perubahan dan perbaikan.
Selain mendaftar di Partai Demokrat, ia juga akan mendaftar di PDI-P, Nasdem dan partai lainnya.
"Mengenai siapa wakil yang akan dibawa, belum bisa memastikan karena tahapan di partai politik masih berjalan."
"Intinya, saya siap kembali maju di Pilkada 2024 dan merebut hati rakyat demi kemajuan Pasaman Barat dan kesejahteraan rakyat," tegasnya.
Baca juga: Arnedi Yarmen jadi Ketua Tim Kampanye Muhammad Iqbal-Amasrul, Struktur Dibentuk hingga Kelurahan
Sementara, Ketua Panitia Penerimaan Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Partai Demokrat Pasaman Barat, Yondrizal menyatakan, hingga pukul 17.00 WIB, baru tiga orang yang mengembalikan dokumen syarat pencalonan sebagai bupati.
Penulis: Robbi Irwan
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- 7.764 Orang Warga Pasaman Barat jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan, Iuran Dibayarkan dari DBH Sawit
- Tantangan Kesehatan Pasbar masih Tinggi
- Debat Putaran II Pilkada Pasbar, Alfi Syahrin: Jangan Keluar dari Tema agar Masyarakat Punya Referensi Lengkap
- Polda Sumbar Anugerahkan Penghargaan untk Plt Bupati Pasbar
- Risnawanto Tutup Adyarajaddipa Gudep Teritorial Adat dan Budaya Pasaman Barat