Bisa Main PS dan Nonton Netflix di Kafe Unik Pusat Kota Ini, Cek Lokasi Yuk!
YANG unik-unik emang tidak jauh-jauh ada di Sumatera Barat (Sumbar), khususnya wilayah Kota Padang sendiri dengan beragam kreasinya.
Salah satunya ada sebuah kafe di Kota Padang yang menghadirkan beberapa fasilitas seperti main PS dan nonton Netflix, di luar makan-makan.
Jadi, kamu bisa melakukan beragam kegiatan pada kafe yang ada di pusat kota wilayah Sumbar ini. Yuk cek lokasi dan ketahui, apa aja fasilitasnya.
Barangkali bisa jadi destinasi tempat wisata yang bisa kamu datangi saat berakhir pekan, baik sebagai wahana bermain dengan teman hingga keluarga.
Tapi emang cocoknya kafe unik di Sumbar ini buat anak muda sih, apalagi fasilitas serba kekinian. Sehingga Genzy bisa banget buat merayakan kedatangan mereka di sosmed!
Kafe Unik Bisa Main PS dan Nonton Netflix
Lokasi Kafe unik yang menghadirkan fasilitas main PS hingga nonton Netflix tersebut ada di Jalan dr. Sutomo, wilayah Marapalam, Kota Padang yang beroperasi setiap hari.
Kamu bisa berkunjung ke lokasi dari pukul 9-24 WIB untuk menikmati beragam promo menarik, salah satunya serba Rp35 ribu dengan sajian toast bersama kopi. Bahkan, ada paket keluarga Rp149 ribu saja loh.
Seperti namanya, Sukokopi memang menghadirkan menu utama yaitu kopi. Tapi juga banyak fasilitasnya seperti area bermain PS hingga nonton Netflix, kehadiran Wi-Fi nya mah jangan ditanya lagi.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Konsepnya unik memang, interior menarik dan ada bermacam game untuk kamu mainkan seperti domino hingga catur. Sukokopi juga menjual beragam merchandise lucu yaitu totebag serbaguna, waduh lengkap dan seru kan?
Penulis: Rumpun3
Editor: Rumpun1
Sumber:
Berita Terkait
- Pj Gubernur Sumbar Resmikan Karya Maestro Patung Asal Pasaman di SMPN 1 Padang
- Padang jadi Tuan Rumah Festival Adat dan Budaya Nusantara 3, Ini Arahan Wagub Sumbar
- Ini Pemenang Bukittinggi Photography Competition 2024
- Jumlah Wisatawan Menurun Pascabencana Beruntun, Hidayat Inisiasi Festival Multi Etnis di Padang
- 40 Pengelola Homestay Ikuti Pelatihan Peningkatan Kualitas dan Daya Saing Usaha