1318 Warga Bukittinggi Terima Bantuan Sosial Program UEP
BUKITTINGGI (29/12/2023) -- Sebanyak 1.318 warga Bukittinggi tercatat sebagai penerima bantuan sosial program usaha ekonomi produktif (UEP).
Program ini untuk keluarga miskin dan Perempuan Rawan Sosial Ekonomi (PRSE). Setiap warga menerima Rp1 juta yang akan dimanfaatkan sebagai permodalan dalam berusaha.
Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar menyebutkan, setiap tahun, program prioritas mengarah pada program kerakyatan, perbaikan dan peningkatan ekonomi.
"Salah satu upaya realisasinya, dengan memberikan bantuan sosial, melalui APBD maupun APBN," ungkap Erman Safar saat menyerahkan bantuan secara simbolis di balairung rumah dinas wako, Jumat.
Baca juga: Tabungan Utsman, Penyelamat Pedagang dari Rentenir
Dia berharap, bantuan ini, dapat menjadi stimulan bagi ekonomi warga.
Bagi yang dibantu saat ini, semoga dapat meningkat ekonominya dan di tahun depan tidak lagi menerima bantuan.
Sebanyak 1.318 warga yang dibantu melalui program UEP ini, tergolong masyarakat miskin sebanyak 1.038 orang dan PRSE sebanyak 283 orang.
"Nantinya, penerima wajib melampirkan faktur pembelian barang atas dana yang didapat," ungkap Erman. (*)
Baca juga: Erman Safar Pastikan akan Tetap Urus Orang Susah Jika Terpilih di Periode Kedua
Penulis: Hamriadi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Bentuk Tim Khusus, Pelaku Judi Online jadi Target
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024