Henri Yosodiningrat Lantik Fajar Rusvan jadi Ketua Granat Sumbar, Generasi Indonesia Emas Bebas Narkoba jadi Target

PADANG (16/11/2023) - Pelantikan DPD Gerakan Nasional Anti Narkotika (Granat) Sumatera Barat periode 2023-2028, ditandai dengan penandatanganan Pakta Integritas, Deklarasi Perang Terhadap Narkotika, Talk Show serta pelatihan relawan anti-narkotika.
"Indonesia akan memasuki masa generasi emas yang puncaknya diperkirakan tahun 2045. Mempersiapkan generasi emas Indonesia yang terbesar dari pengaruh Narkotika perlu dilakukan sejak sekarang," tegas Ketua Umum DPP Granat, Prof Henri Yosodinigrat pada momen pelantikan yang digelar di auditorium gubernuran Sumbar, Kamis.
Dalam sambutannya, Prof Henry mengimbau semua pihak, terus melakukan upaya-upaya memerangi narkotika, guna menuju Indonesia Bersinar yakni Indonesia Bersih dari Narkotika di tahun 2045.
Mantan Anggota DPR RI ini menyampaikan, Granat siap berkolaborasi dengan stakeholder terkait, demi mencapai tujuan bersama dalam upaya pemberantasan narkotika.
Baca juga: Granat Sumbar Siap Rangkul Mahasiswa, Pelajar dan Masyarakat Bentuk Relawan Anti Narkoba
Sementara, gubernur Sumbar yang diwakili Kepala Dinas Kesehatan Sumbar, Lila Yanwar menyampaikan, siap bekerjasama dalam penyelesaian permasalahan penyalahgunaan narkotika di Sumbar.
"Pemprov Sumbar, berkomitmen penuh dan siap bekerjasama dengan berbagai pihak terkait, baik masyarakat maupun organisasi non pemerintah, guna menciptakan strategi yang efektif dan terpadu dalam menangani tantangan Narkotika ini," katanya.
Pada momen pelantikan ini, juga dilakukan pemukulan gong secara bersama oleh Ketua Umum Granatm Henry Yosodiningrat, Kadinkes Sumbar, Lili Yanwar dan Ketua DPD Granat Sumbar, Fajar Rusvan, menandakan komitmen bersama dalam perang melawan narkotika.
Perbanyak Relawan
Baca juga: Pendaftaran Caleg dan DPD Pemilu 2024 Dimulai, Fajar: Jangan Beri Ruang Pelaku Narkoba
Sementara itu, Fajar Rusvan, yang dilantik sebagai Ketua DPD Granat Sumbar bersama dengan pengurus lainnya, menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam suksesnya acara pelantikan tersebut.
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Ketua LKAAM Sumbar: Pengabdian Nurkhalis pada Kemajuan Petani Tak Diragukan Lagi
- Gubernur Sumbar Sebut Namanya Dicatut untuk Donasi ke Lembaga Pendidikan
- Forkom Antarjaringan Relawan AMIN Sumatera Barat Gelar Bimtek Pelatihan Saksi
- Pucuk Pimpinan PKB Sumbar Berganti, Firdaus Ditetapkan DPP PKB jadi Ketua
- Tak Laporkan Dana Kampanye, Sanksi Didiskualifikasi dan Calon Terpilih Tak Ditetapkan jadi Ancaman