Gubernur Sampaikan Nota Pengantar RAPBD Sumbar 2024, Ini 7 Catatan DPRD, Nomor 5 Soal Tak Taat Permendagri
PADANG (30/10/2023) - Pendapatan daerah pada RAPBD Sumbar tahun 2024 diproyeksikan sebesar Rp6,46 triliun.
Sementara, belanja daerah sebesar Rp6,69 triliun dengan pembiayaan daerah sebesar Rp250 miliar yang berasal dari perhitungan sisa lebih penggunaan anggaran (Silpa) tahun 2023.
"Pendapatan daerah ini mengalami peningkatan sebesar 0,05% dari tahun sebelumnya sebesar Rp6,45 triliun," ungkap Gubernur Sumbar, Mahyeldi pada rapat paripurna DPRD Sumbar, Senin siang.
Penyampaian postur RAPBD Sumbar tahun 2024 ini, disampaikan dalam rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Sumbar, Supardi didampingi para wakil ketua, Irsyad Syafar dan Indra Dt Rajo Lelo.
Baca juga: Survei Voxpol Pilgub Sumbar 2024, Elektabilitas Mahyeldi-Vasko 70,3 Persen, Epyardi-Ekos 16,8 Persen
Juga hadir Sekda, Hansastri, Raflis (Sekwan) serta anggota DPRD Sumbar, Forkopimda dan undangan lainnya.
Proyeksi pendapatan daerah tahun 2024 ini, bersumber dari Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang diperkirakan sebesar Rp3,06 triliun (naik sebesar 1,17% dari tahun anggran sebelumnya senilai Rp3,03 triliun).
Sumber lainnya, pendapatan transfer diperkirakan Rp3,38 triliun, (turun R31,5 miliar atau 0,92% dari tahun anggaran sebelumnya yang sebesar Rp3,41 triliun).
Terakhir, bersumber dari lain-lain pendapatan daerah yang sah diperkirakan Rp15,51 miliar, (mengalami penurunan 2,85% dari tahun anggaran sebelumnya yang berjumlah sebesar Rp15,97 miliar).
Baca juga: Gubernur Lantik Hani Syopiar Rustam jadi Pjs Wali Kota Bukittinggi, Bertugas 2 Bulan
Sementara, belanja daerah pada rancangan Perda tentang APBD tahun 2024 sebesar Rp6,69 triliun ini, mengalami penurunan sebesar Rp96,53 miliar atau turun sebesar 1,42 % dari tahun 2023 sebesar Rp6,78 triliun.
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar